Detik-Detik Mencekam Sebelum Bom Madinah Meledak

Selasa, 05 Juli 2016 – 06:45 WIB
Kondisi saat bom mengguncang parkiran Masjid Nabawi. FOTO: Samaa.tv

jpnn.com - MADINAH - Tak lama setelah para jamaah di Masjid Nabawi, dan sekitarnya menunaikan buka puasa, mereka dikagetkan dengan dentuman keras. Awalnya mereka menganggap bahwa ledakan yang memekakan telinga itu adalah penanda berbuka di akhir bulan puasa. 

Awan hitam pekat lantas mengepul di sekitar masjid yang sangat bersejarah bagi umat Islam itu. Mereka baru sadar: itu bukan penanda berbuka, tapi adalah bom!

BACA JUGA: Semua Korban Tewas Bom Madinah Petugas Keamanan

Bom itu meledak di dekat pintu 1 Masjid Nabawi. 

Mereka mulai panik. Banyak yang berhamburan. Empat orang petugas keamanan yang dipekerjakan Kementerian Dalam Negeri Saudi Arabia pun menemui ajalnya bersama seorang pelaku. 

BACA JUGA: Saat Adzan Maghrib, Ledakan itu Gemparkan Madinah

Beberapa lainnya dikabarkan luka-luka. 

Berdasarkan keterangan tertulis Kementerian Dalam Negeri Saudi Arabia seorang pelaku adalah seorang pria yang berjalan dari parkiran dan melewati banyak orang. 

BACA JUGA: Bom di Masjid Nabi Sempat Disangka Tanda Berbuka, Ini Foto-Fotonya

Petugas mulai curiga dengan gerak-gerik pria itu yang terus berjalan menuju arah Masjid Nabawi. “Saat petugas mencoba menghentikannya, pelaku meledakkan diri dengan sabuk peledak yang terpasang di tubuhnya,” tulis pernyataan itu. 

Akibatnya, empat petugas keamanan tersebut kehilangan nyawa. (AFP/JPNN)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jemaah di Madinah Menyangka Itu Ledakan Kembang Api


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler