Dewi Perssik Belum Siap untuk Menikah dengan Rully?

Minggu, 02 Juni 2024 – 05:31 WIB
Pedangdut Dewi Perssik di Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan, Senin (4/6). Foto: Firda Junita/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi dangdut Dewi Perssik menjawab pertanyaan netizen soal rencana pernikahan dirinya dengan kekasihnya, Rully.

Dia mengaku belum menentukan jadwal pernikahan meski telah dilamar oleh pria yang berprofesi sebagai pilot itu.

BACA JUGA: Belum Menikah Lagi, Dewi Perssik Sampaikan Alasannya

Sebelumnya, banyak netizen yang menduga bahwa Dewi Perssik belum siap menikah dengan Rully.

"Semua butuh waktu," kata Dewi Perssik dalam program Pagi-pagi Ambyar di Trans TV, Jumat (31/5).

BACA JUGA: Dewi Perssik Merespons Parodi Video yang Gunakan Audio Suaranya Nyanyi San Sanana

Pelantun Mimpi Manis itu kemudian memberi tanggapan setelah banyak netizen yang mempertanyakan kapan dirinya menikah lagi.

Dewi Perssik merasa tidak bisa menentukan karena soal jodoh merupakan takdir sang pencipta.

BACA JUGA: Rayakan Idulfitri di Pakistan, Dewi Perssik Bagikan Pengalamannya

"Jodoh kan tuhan yang mengatur, hati aku enggak bisa digerakkan sekarang nikah, besok cerai," jelas Mami Depe, sapaannya.

Menurut Dewi Perssik, dirinya menyerahkan urusan jodoh sepenuhnya kepada sang pencipta.

Dia hanya bisa berusaha untuk membuka hati terhadap calon pasangan.

"Kalau cocok, ayo nikah. Kalau enggak cocok, ya putus," imbuh perempuan berusia 38 tahun itu.

Diketahui, Dewi Perssik sudah pernah menikah sebanyak tiga kali.

Akan tetapi, pernikahan Dewi Perssik bersama Saipul Jamil, lalu Aldi Taher, dan selanjutnya Angga Wijaya berujung perceraian. (ded/jpnn)


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler