jpnn.com, JAKARTA - Konser Road To Kilau Raya berlangsung meriah pada Selasa (23/2) malam di MNCTV.
Mengusung tema 'Ada Cinta Bersemi di Jember', sejumlah momen seru dan menghibur terjadi di atas panggung.
BACA JUGA: Terbongkar, Fakta di Balik Panggilan Umi dari Ayus kepada Nissa Sabyan
Road To Kilau Raya menghadirkan sederet artis-artis papan atas tanah air.
Antara lain, Raja Dangdut Rhoma Irama, Dewi Perssik, Amanda Manopo, Ade Govinda, Denny Caknan, Happy Asmara, Tasya Rosmala, Lebby, Dinar Candy, Cupi Cupita, ILIR 7, Fani Vanilla, Suci KDI, Lex Dahlan, serta Master Limbad.
BACA JUGA: Kronologi Keluarga Anang Hermansyah Terpapar Covid-19, Oh Ternyata
Dewi Perssik yang hampir selalu ada dalam Road To Kilau Raya mengaku rindu dengan suasana panggung di luar kota dan outdoor.
"Aku kangen manggung off air. Tapi walau sekarang di dalam studio, aku harus profesional dan bertanggung jawab," kata Dewi Perssik.
BACA JUGA: Produksi Album Religi, Cak Sodiq Duet dengan Anak untuk Pertama Kali
Salah satu penampilan yang mencuri perhatian yakni duet Denny Caknan dan Happy Asmara.
Keduanya tampak serasi dengan baju yang dikenakan di atas panggung Road To Kilau Raya.
Sejumlah lagu dibawakan Denny Caknan dan Happy Asmara dengan apik penuh chemistry.
Dalam kesempatan tersebut, Denny Caknan juga mengaku rindu dengan konser Road To Kilau Raya yang diadakan secara outdoor serta disaksikan banyak penonton.
"Aku paling kangen pas suasana di Purwokerto," ujar Denny Caknan.
Konser Road To Kilau Raya yang dilaksanakan dengan protokol kesehatan ketat kembali bisa disaksikan melalui aplikasi RCTI+. (ded/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra