Di Balik Video Mesra Agnez Mo dan Chris Brown, Ternyata!

Kamis, 21 Juni 2018 – 09:25 WIB
Agnez Mo. Foto: Fedrik Tarigan/dok.JPNN.com

jpnn.com, LOS ANGELES - Setelah merilis album internasional X dan berduet dengan Chris Brown untuk single On Purpose pada 2017, Agnez Mo kembali menyiapkan sebuah proyek. Pelantun Long As I Get Paid itu tampaknya akan berkolaborasi lagi dengan Brown.

Kemarin (20/6) sebuah video singkat diunggah Agnez ke akun Instagram-nya. Begitu pun di Instagram Chris Brown.

BACA JUGA: Agnez Mo Akhirnya Akui Sudah Putus dari Wijaya Saputra

Video yang diunggah menunjukkan Agnez dan Brown bermesraan di pantai. Sebagai caption, Agnez hanya menyebut akun Instagram Brown tanpa sepatah kata.

Video yang diunggah Agnez dan Brown adalah teaser untuk proyek kolaborasi kedua mereka. Proyek tersebut bahkan sudah ’’dibocorkan’’ manajemen Agnez, Wright Entertainment Group (WEG).

BACA JUGA: Video Ciuman Agnez Mo Viral, Begini Reaksi Kekasih

Tiga minggu lalu, mereka mengunggah foto di Instagram story tentang proyek tersebut. Foto itu masih bisa dilihat di highlight di akun @wegmusic.

Konsep fotonya mirip dengan klip yang diunggah dua musisi tersebut. Yakni, sama-sama berlokasi di pantai dan menggambarkan kemesraan keduanya. ’’You. And I,’’ tulis WEG di foto. Pihaknya menge-tag akun Instagram Agnez dan Brown.

BACA JUGA: Agnez Mo dan Chris Brown Umbar Ciuman Mesra, Resmi Jadian?

Di samping itu, mereka me-repost video singkat, sama seperti yang diunggah pelantun Coke Bottle tersebut. Meski begitu, tim WEG maupun anak perusahaan mereka, 300 Entertainment, belum mengonfirmasikan judul maupun tanggal rilis proyek Agnez-Brown tersebut.

Sebenarnya Agnez dan Brown menunjukkan tanda-tanda akan berkolaborasi sejak 30 Mei. Saat itu Agnez mengunggah foto mereka ke akun Instagram-nya. Bagian caption pun hanya diisi Agnez dengan titik-titik tanpa ada kata atau kalimat.

Hingga kini, pihak WEG belum memberikan konfirmasi langsung terkait dengan kolaborasi kedua Agnez dan Brown. Yang pasti, kolaborasi itu sangat ditunggu. Terutama oleh AGnation, fans Agnez di Indonesia. Sebelumnya, lagu On Purpose yang dibawakan Agnez dan Brown mendulang banyak respons positif begitu dirilis pada 13 Desember 2017.

Menurut Agnez, bisa berkolaborasi dengan penyanyi sekelas Brown merupakan hasil kerja keras dan persistensi. Sejak memutuskan berkarir di luar negeri, Agnez benar-benar konsisten bermusik di genre hiphop dan R&B.

’’Saya lebih memilih berpegang teguh pada integritas sebagai musisi,’’ ujar Agnez saat ditemui bulan lalu di event Ayo! Indonesia Bisa.

Album X yang dirilis Agnez pada Oktober 2017 benar-benar memuat 10 lagu dengan genre hiphop dan R&B. Bagi Agnez, dua genre itu membuat dirinya stand out dan berbeda dengan artis Asia kebanyakan.

Konsistensi Agnez di genre hiphop dan R&B lantas menarik perhatian sejumlah musisi dari genre yang sama. Di antaranya, Brown dan DJ Khaled. Dari situ, peluang kolaborasi pun terbuka. ’’Saya pokoknya mencoba untuk menjaga pergaulan saya dengan orang-orang yang tepat dan sevisi,’’ tegas Agnez.

Selain bocoran dari manajemen, rekan musisi Indonesia mengucapkan selamat kepada Agnez lewat kolom komentar di Instagram. ’’Selalu kereeen,’’ sebut Melly Goeslaw.

Andien ikut menyatakan tidak sabar menunggu rilis proyek kolaborasi tersebut. Selain itu, ada Chelsea Olivia, Titi Rajo Bintang, hingga stylist Caren Delano yang mengucapkan selamat. ’’Congrats for the new single, sayang,’’ tulis Rossa. (len/fam/c14/nda)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Keren! Agnez Mo Jadi Cover Majalah Fesyen Rogue Amerika


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler