jpnn.com, SAMBAS - Dandim 1208/Sambas Letkol Inf Setyo Budiyono mengimbau prajuritnya bersilaturahmi dan memberikan tegur sapa sesama angkatan, baik yang lama maupun yang baru. Tujuannya untuk meningkatkan citra yang baik antara sesama satuan.
“Jika TNI kuat maka negara akan aman,” kata Letkol Setyo pada acara “Silaturahmi Bersama Keluarga Besar TNI” di Ruangan Transit Kodim Sambas, Jalan Tabrani, Desa Lumbang, Kecamatan Sambas, Kabupaten Sambas, Kalimantan Barat, Rabu (26/5/2021).
BACA JUGA: Panglima TNI dan Kapolri ke Papua Lagi, Begini Kata Irjen Fakhiri
Acara tersebut sebagai ajang silaturahmi dan menumbuhkan kembali tali persaudaraan antarsesama, khususnya antar-Keluarga Besar Tentara (KBT).
Dandim 1208/Sambas mengharapkan perlunya menjalin komunikasi yang aktif, cepat dan tepat agar dapat melakukan langkah-langkah deteksi dini dan cegah dini.
BACA JUGA: Daftar Nama 80 Perwira Tinggi TNI Terkena Mutasi Termasuk Doni Monardo
Dia mengajak para Danramil untuk memperhatikan kehidupan para veteran yang hidupnya masih kurang layak di wilayahnya.
“Layaknya seperti orang tua dan anak, Dandim merangkul para Veteran yang sudah tua namum masih bersemangat,” ujar Setyo.
BACA JUGA: Mayjen Dudung Ditunjuk Panglima TNI jadi Pangkostrad
Setyo juga menyinggung perkembangan zaman yang memunculkan inovasi-inovasi baru dalam bidang teknologi sehingga memudahkan dalam melakukan hubungan silaturahmi. Bahkan tidak hanya dapat mengirim pesan dan bertelepon tetapi sekarang kita juga bisa telepon dengan saling bertatap muka melalui kamera depan atau webcam.
Namun bila memungkinkan, kata dia, ada baiknya kita bertemu secara langsung sehingga keakraban dan kehangatan dalam menjalin hubungan persaudaraan dapat lebih terasa.
Suretno, seorang purnawirawan mengapresiasi kegiatan silaturahmi tersebut sebagai bentuk perhatian TNI khususnya Kodim 1208/Sambas kepada veteran dan warakawuri yang telah berjuang merebut dan mempertahankan NKRI.
“Tujuan lain kegiatan ini adalah menjalin komunikasi dan mempererat persaudaraan dalam satu ikatan Keluarga Besar TNI," ucap Suretno dengan haru.(fri/jpnn)
Redaktur & Reporter : Friederich