Di Tengah Wabah Corona, Wahana Honda Optimistis Menatap Bisnis 2020

Jumat, 20 Maret 2020 – 03:55 WIB
Wahana Honda. Foto: Wahana

jpnn.com, JAKARTA - Wahana Artha Group (WAG) optimistis menatap pergerakan bisnis, memasuki usia ke 48 tahun ini, meski dibayangi beragam isu yang melanda seperti banjir dan wabah virus Corona.

Keyakinan hadir dengan dukungan perkembangan positif beragam lini bisnis yang tergabung dalam Wahana Artha Group sepanjang 2019 silam.

BACA JUGA: Wahana Gelar Servis Murah untuk Motor Honda Terendam Banjir

Kerja sama saling mendukung jadi satu kunci utama WAG mampu mengembangkan beragam lini bisnis yang dimilikinya baik di bidang otomotif dan hospitality, food and beverage.

Di bisnis otomotif, menjadi lini Wahana Artha Group yang menjadi  ‘jawara’ penopang performa group. Besar melalui bisnis otomotif roda dua sebagai Main Dealer sepeda motor Honda Jakarta Tangerang, PT. Wahana Makmur Sejati (WMS) sejak 1972, Wahana Artha Group makin berkembang di berbagai jenis bisnis.

BACA JUGA: Wahana Honda Akan Berangkatkan 1.500 Pemudik ke Kampung Halaman

Menjual rata – rata pertahun hingga 400.000 unit sepeda motor Honda di Jakarta dan Tangerang, PT. Wahana Makmur Sejati (WMS) hingga kini berhasil menjadi pemegang pasar penjualan roda dua di Jakarta dan Tangerang.

Pada tahun 2019, hadirnya beragam produk berkualitas Honda hingga pelayanan terbaik untuk konsumen, WMS berhasil kuasai pasar hingga 74 persen.

BACA JUGA: Tutup Tahun, Wahana Gelar Diskon Pembelian Motor Honda hingga Servis

Memang bukan tugas mudah bagi WMS, dengan dukungan penjualan 116 jaringan dealer resmi dan 322 layanan after sales Astra Honda Authorized Service Station (AHASS), WMS mampu jaga kepercayaan dan kepuasan konsumen Honda di seluruh wilayah Jakarta dan Tangerang.

Bisnis roda dua yang ditangani oleh WMS merupakan bisnis dengan keunikan dan tantangan tersendiri. Perubahan kebutuhan akan roda dua dan gaya hidup khas perkotaan menjadikan WMS tumbuh dengan beragam tantangan yang ada.

Perubahan minat, kemampuan dan budaya juga terlihat dalam tren peningkatan penjualan Honda BigBike yang naik 10 persen pada 2019 dibanding 2018 silam.

“Bisnis main dealer sepeda motor memiliki keunikan tersendiri khususnya di Jakarta dan Tangerang. Itulah sebabnya kami berupaya meningkatkan kepuasan konsumen secara konsisten salah satunya dengan menjalankan standar terbaik,” jelas Chief Marketing Officer Wahana, Edi Setiawan, dalam keterangan resmi.

Dia menambahkan, mengikuti keinginan konsumen yang menuntut simpel dan cepat, WMS juga terus sempurnakan layanan aplikasi digital Wanda, yang terus disempurnakan.

Wanda lengkap sediakan kebutuhan konsumen Honda mulai dari kemudahan pemilihan produk Honda,  layanan booking service, lokasi layanan, hingga games tersaji lengkap di dalamnya.

Tidak hanya itu, beragam keuntungan juga diberikan pengguna aplikasi berupa poin yang dapat ditukarkan dengan beragam manfaat.

Tidak hanya untuk konsumen, aplikasi Wanda ini juga dikembangkan bagi FLP (Front Line People) Honda di Jakarta dan Tangerang.

AHASS

Di sisi after sales, sepanjang 2019 lalu, layanan AHASS berhasil menjaga kepercayaan konsumen.

Terdata sepanjang tahun, sebanyak 5.100.000 unit sepeda motor Honda melakukan perawatan dan perbaikan di AHASS Jakarta dan Tangerang.

Tenaga mekanik bersertifikasi dan jaminan kualitas spare part yang digunakan jadi kunci utama jaga tingkat kepercayaan konsumen.

Selain itu, seluruh AHASS wajib berikan standar pelayanan yang ditentukan  Main Dealer untuk menjaga kepuasan dan kenyamanan konsumen seperti booking service dengan Wanda, Pit Express (layanan cepat untuk perawatan reguler), service antar jemput dan layanan service kunjung. Sisi sarana juga diperhatikan, pasalnya kini setiap AHASS diwajibkan punya ruang tunggu dilengkapi AC dan televisi, minuman dan snack gratis, hingga jaringan free Wi Fi.

Tidak hanya kejar sisi bisnis, bekerja sama dengan CSR Function Wahana, AHASS juga berikan kesempatan untuk 55 sekolah binaan Wahana Honda di Jakarta Tangerang untuk dapat bergabung setelah lulus sekolah.

Bisnis Ritel Motor

Wahana Artha Group miliki anak usaha yang bergerak di bidang ritel sepeda motor Honda.

Berbeda dengan lingkup main dealer, PT. Wahana Artha Ritelindo (WARI) bergerak di penjualan sepeda motor yang tersebar di berbagai wilayah di Indonesia.

Kini Wari telah berkembang pesat dengan jumlah jaringan 32 jaringan yang berada di Jakarta, Tangerang,  Medan, Palembang, Bandung, Yogyakarta, Sulawesi Utara, hingga Nusa Tenggara Timur.

Ekspansi yang dilakukan Wari diberbagai wilayah adalah strategi yang dilakukan cermat dalam membangun satu bisnis. Dengan strategi bisnis terencana Wari bukukan angka penjualan hingga 60.000 unit pada 2019. (mg8/jpnn)


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler