Dianggap Menantu Durhaka, Ini Pembelaan Shezy Idris

Rabu, 12 September 2018 – 13:00 WIB
Shezy Idris. Foto: Instragram/shezyidris

jpnn.com, JAKARTA - Kisruh dalam rumah tangga Shezy Idris dan suami, Khrisna Adhyata Pratama masih berlanjut.

Sepekan meninggalkan rumah, kabar tak mengenakkan datang dari keluarga Khrisna. Bapak mertua Shezy Idris meninggal dunia.

BACA JUGA: Shezy Idris: Sekarang atau Nanti Kami Pasti Akan Cerai

Shezy Idris dituding sebagai menantu durhaka yang tidak datang melayat ke rumah orang tua suaminya.

"Aku dibilang mantu durhaka, durhakanya di mana? Toh aku selama 8 tahun sering ke Bandung nengok," kata Shezy Idris ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan.

BACA JUGA: Kakaknya Diambang Perceraian, Begini Komentar Sheza Idris

"Aku enggak datang karena aku lagi urus kasus cerai. Kalau datang, nanti malah jadi pertanyaan saudara-saudara," sambungnya.

Menurut Shezy, dia juga sudah meminta izin pada suami untuk tak hadir dalam pemakaman sang ayah mertua.

BACA JUGA: Bukan KDRT atau WIL, Ini Alasan Shezy Idris Gugat Cerai

"Aku juga izin sama suami, 'Maaf ya saya sama anak-anak enggak bisa datang ya.' Dia juga bilang, iya enggak apa-apa.' Sudah," jelasnya.

Lanjut Shezy, dia juga sempat ikut membesuk ayah mertuanya saat masih dirawat di rumah sakit. Meski begitu, ibu dua anak itu tetap menyampaikan permintaan maafnya jika tidak mampu melihat almarhum ayah mertuanya tersebut untuk terakhir kalinya hingga ke liang kubur. 

"Tapi enggak apa-apa lah kalau menurut mereka aku menantu durhaka, saya minta maaf. Mungkin saya salah tidak datang pas meninggal papi kemarin. Saya minta maaf ke keluarga besar," tandasnya. (mg7/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mantap Bercerai, Shezy Idris: Aku Berhak Bahagia


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler