Dibidik untuk Gantikan Romelu Lukaku di Inter Milan, Marcus Thuram Malah Kena Musibah

Minggu, 22 Agustus 2021 – 23:50 WIB
Pemain Moenchengladbach Marcus Thuram berlutut seusai mencetak gol sebagai solidaritas terhadap unjuk rasa menentang rasisme di AS. Foto: AFP/MARTIN MEISSNER

jpnn.com - Juara Serie-A Italia musim 2020/21, Inter Milan tampaknya harus mengubur mimpinya untuk mendatangkan Marcus Thuram dari Borussia Moenchengladbach musim panas ini.

Calon pengganti Romelu Lukaku itu mengalami cedera lutut saat timnya bermain melawan Bayer Leverkusen, Sabtu (21/8) WIB.

BACA JUGA: Ditinggal Lukaku, Inter Milan Malah Boyong Bek Timnas Belanda

Tercatat, Marcus Thuram hanya mampu bermain selama 20 menit pertandingan. Tanpa striker andalannya, Monchengladbach kalah dengan skor telak 0-4 dari Leverkusen.

Cederanya Thuram membuat Inter Milan tidak ingin mengambil resiko untuk mendatangkannya ke Giuseppe Meazza pada bursa transfer musim panas ini.

BACA JUGA: Inter Milan Minta Diskon Soal Harga Lorenzo Insigne

Menurut Football Italia, cederanya Thuram membuat Inter tampaknya akan mengalihkan fokusnya kepada Joaquin Correa dari Lazio.

Jika jadi direkrut Inter Milan, Joaquin Correa akan kembali bereuni dengan mantan pelatihnya di Lazio Simone Inzaghi.

BACA JUGA: Genoa Siap Kejutkan Inter Milan di Laga Perdana Serie A

Meski ditinggal Romelu Lukaku ke Chelsea, Inter Milan tetap perkasa di liga Serie-A Italia musim 2021/22.

Bermain di laga perdana melawan Genoa, Sabtu (21/8) WIB, Inter menang telak dengan skor 4-0 atas Genoa.

Empat gol Nerazzurri -julukan Inter- dicetak oleh Milan Skriniar, Hakan Calhanoglu, Arturo Vidal dan Edin Dzeko.

Dengan hasil ini, Inter untuk sementara duduk di peringkat pertama klasemen dengan koleksi tiga angka. (footballitalia/mcr16/jpnn)


Redaktur : Adil
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler