Didepak Milan, Ambrosini Ingin ke Fiorentina

Senin, 24 Juni 2013 – 16:27 WIB
MILAN - Usia senja tak menyurutkan semangat Massimo Ambrosini untuk tetap mengolah si kulit bundar. Usai didepak AC Milan, pemain berusia 36 tahun itu tetap berharap bisa melanjutkan karirnya di sepakbola.

Pilihan pun jatuh pada Fiorentina. Agen Ambrosini, Moreno Roggi mengatakan, pemainnya itu tengah menunggu tawaran kontrak dari manajemen Fiorentina. Menurut Roggi, Ambrosini optimistis bisa member banyak peran untuk Fiorentina.

“Kami menunggu keputusan dari Fiorentina. Mereka pasti bisa menyimpulkan bahwa Ambrosini mampu memberikan banyak keuntungan untuk tim meski sudah berusia 36 tahun,” terang Roggi kepada Radio Blu, Senin (24/6).

Keinginan untuk tetap berkarir di Italia itulah yang membuat Ambrosini setia menunggu pinangan La Viola. Padahal, mantan pemain Timnas tersebut juga mendapatkan tawaran dari West Ham United dan beberapa klub di Major League Soccer (MLS).

“Keinginan besarnya hanyalah ingin bermain di Fiorentina dibanding pergi ke negara lain. Kini semuanya terserah Fiorentina apakah akan mengontraknya atau tidak. Kami akan bersabar dan melihat apa yang akan terjadi,” tambah Roggi.

Nasib Ambrosini memang cukup tragis. Meski sudah membela Milan selama 18 tahun, dia tak masuk dalam rencana masa depan tim. Sebab, Milan kini memang tengah gemar mengumpulkan banyak pemain muda sebagai investasi masa mendatang. (jos/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sri Wahyuni Rebut Perak di Kazhakstan

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler