jpnn.com - PARIS - Pelatih timnas Prancis, Didier Deschamps, bersyukur bisa meraih kemenangan atas Rumania dalam laga pembuka Euro 2016, Jumat (10/6) atau Sabtu (11/6) dini hari WIB. Dia mengakui kemenangan itu tak lepas dari status sebagai tuan rumah. Itu disebutnya kunci utama bisa mengalahkan Rumania.
"Ada begitu banyak dukungan di belakang tim kami dan para pemain sadar akan hal itu. Dukungan masyarakat Prancis membuat kami lebih percaya diri di atas lapangan," beber Deschamps seperti dilansir situs resmi UEFA.
BACA JUGA: Telan Kekalahan Tragis, Ini Kata Pelatih Rumania
Ya, dukungan publik Prancis di dalam stadion membuat Paul Pogba cs begitu bersemangat dalam bermain. Pasalnya, laga kontra Rumania tidak mudah.
Seperti diketahui, Prancis harus menunggu hingga menit-menit akhir untuk memastikan tiga poin penuh lewat aksi Dimitri Payet. Gol yang bersarang ke gawang Hugo Lloris pun menjadi indikasi bahwa Les Bleus tak mudah dalam kemenangan ini.
BACA JUGA: Payet: Hanya Orang Gila yang Prediksi Saya Cetak Gol!
"Rumania merepotkan kami. Kami sempat kecewa karena mereka bisa mencetak gol. Tapi, kami akhirnya mampu mendapat hasil yang baik di akhir laga," imbuh Deschamps.
Selain kepada Payet yang bermain luar biasa dengan mencetak satu assist dan satu gol spektakuler, Deschamps memang pantas berterima kasih kepada publik Prancis. Status tuan rumah membuat mereka memiliki mental dan semangat kuat untuk mengejar kemenangan. (epr/JPNN)
BACA JUGA: Prancis Menang Dramatis, Kante Mendadak Emosional
BACA ARTIKEL LAINNYA... Ada Aroma Dendam Pada Gol Payet Untuk Prancis
Redaktur : Tim Redaksi