Didukung Sejuta Tanda Tangan, Mahfud Gak Nolak Jadi Presiden

Senin, 01 April 2013 – 19:29 WIB
JAKARTA - Mahfud MD menyatakan akan mempertimbangkan maju sebagai calon presiden pada 2014 mendatang. Ini sebagai respon gerakan dukungan satu juta tanda tangan masyarakat Yogjakarta yang memintanya turut meramaikan di bursa capres.
 
"Alhamdulillah saya akan pertimbangkan soal satu juta tanda tangan dukungan tersebut," ucap Mahfud usai acara pelepasan jabatannya di Aula lantai dasar, Gedung MK, Jakarta, Senin (1/4).

Sebagai warga negara yang baik, kata Mahfud, dirinya tentu tidak akan menolak dukungan tersebut. "Kalau rakyat mempercayakan itu kepada saya, ya Alhamdulillah. Sebagai warga negara yang baik, saya tidak akan menolak. Karena kepercayaan itu tidak dibuat-buat dan tidak direkayasa," terangnya.

Selanjutnya, Mahfud  akan menghimpun data, informasi dan segala hal untuk menyiapkan hal tersebut. "Pada saatnya akan saya nyatakan sikap untuk itu, tetapi sekarang masih dalam tahap menghimpun data, informasi, lalu analisis tentang jaringan politik, analisis tentang partai politik, dana, dan visi yang harus dibangun," paparnya.

"Semua harus dianalisis terlebih dulu, jangan sampai saya salah langkah," tutupnya.(chi/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... LPSK Ingin Dipayungi KUHAP

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler