Diego Michels Dipastikan Turun Bela Borneo FC saat Hadapi PS TNI

Minggu, 16 April 2017 – 08:55 WIB
Diego Michels. Foto: kaltimpost/jpg

jpnn.com, BOGOR - Diego Michiels dipastikan akan turun membela Pusamania Borneo FC saat menghadapi tuan rumah PS TNI di Stadion Pakansari pada Senin (17/4) besok.

Namun, kondisi pemain naturalisasi tersebut, masih belum benar-benar pulih.

BACA JUGA: Robert Pastikan PSM akan Menyerang Sejak Menit Awal

Seperti diketahui, eks penggawa Mitra Kukar itu mengalami cedera pada kaki kanannya, saat menjalani latihan di Lapangan Saliki, Muara Badak pada 23 Maret lalu.

Mantan kekasih Nikita Willy tersebut, harus menepi karena cedera hamstring.

BACA JUGA: Tiga Pemain Arema Bakal Absen Kontra Bhayangkara FC

Diungkapkan fisioterapis Borneo FC, Lutfinanda Amary bahwa kondisi pemain 26 tahun tersebut, memang belum benar-benar pulih. Tetapi, bila menjalani latihan secara normal, Diego dianggap sanggup.

Pada sesi latihan terakhir di Segiri dua hari lalu, pemain berposisi bek itu terlihat merumput.

BACA JUGA: Menpora Mendadak Dibatalkan Lakukan Kick Off, Ada Apa?

“Kondisi otot hamstring-nya memang belum 100 persen pulih. Tapi, tetap bisa latihan,” ujar Lutfi sapaan akrab Lutfinanda Amary seperti dilansir Kaltim Post hari ini.

Namun, untuk menjalani pertandingan, Lutfi hanya merekomendasi bahwa Diego maksimal tampil selama satu jam (60 menit). Tetapi, semua keputusan ada pada pelatih.

“Mudah-mudahan dengan recovery yang ada, otot Diego bisa mengejar sebelum menghadapi PS TNI nanti,” harapnya.

Sementara itu pelatih Dragan Djukanovic menyebut, meski masuk dalam skuad yang diboyong ke Bogor, Diego belum tentu mendapat kesempatan bermain. Ya, cedera yang dialaminya dinilai rawan untuk dimainkan.

“Dia (Diego) masih saya pertimbangkan, bila kondisinya belum benar-benar hingga besok (hari ini), dia tidak akan saya mainkan,” tegas Dragan.

Terlepas dari kondisi tersebut, pelatih berpaspor Montenegro itu mengharapkan, Diego yang berpostur 178 sentimeter tersebut dapat memperkuat tim. Sebab, laga perdana besok adalah pertandingan penting bagi Pesut Etam.

“Tentu kami harus menurunkan pemain terbaik, demi hasil positif away pertama kami. Jadi, saya ingin bisa memainkan Diego,” tutupnya. (*/asp/is/k18)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Aji Tak Puas Persib Vs Arema Berakhir Tanpa Gol


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler