Dihukum Dua Penalti, Pro Duta Jawara

Senin, 28 Oktober 2013 – 19:47 WIB

jpnn.com - BANTUL -- Pro Duta FC berhasil meraih predikat sebagai juara Play Off Indonesia Premier League (IPL) setelah di partai final mengalahkan Persepar Palangkaraya dengan skor tipis 3-2.

Bermain di Stadion Sultan Agung Bantul, Senin (28/10), Pro Duta FC harus berjuang keras karena sempat dihukum dengan dua tendangan penalti. Sanjungan layak diberikan kepada Denis Romanov yang berhasil menggagalkan satu dari dua tendangan penalti Persepar.

BACA JUGA: Mourinho Kritik Jadwal Piala Capital One

Di babak pertama, Persepar sudah tertinggal di menit 14. Keunggulan Pro Duta berkat tendangan bebas cantik dari Rachmad Hidayat pada menit ke-14.

Gol Hidayat membuat Persepar tersentak. Peluang untuk menyamakan kedudukan akhirnya datang setelah wasit memberikan tendangan pinalti untuk Persepar Kalteng Putra.

BACA JUGA: Nesta Tunggu Panggilan Jadi Pelatih Milan

Tapi Romanov penjaga gawang Pro Duta FC berhasil menggagalkan tendangan penalti Emile Mbamba.

Persepar tidak patah semangat. Kim Sang Duk pemain import asal Korea Selatan akhirnya menjebol gawang Romanov pada menit ke-29. Skor pun berubah menjadi 1-1 hingga turun minum.

BACA JUGA: Ada 44 Ribu Tiket Indonesia vs Kirgistan

Pro Duta kembali tampil menghentak di babak kedua. Pada menit ke-61 Persepar harus kebobolan lagi, skor pun berubah menjadi 1-2 berkat gol Arif Sajali.

Unggul 2-1 Pro Duta semakin percaya diri terbukti. Menit ke-69 Pro Duta kembali menjebol gawang Persepar. Kali ini dilesakkan oleh Majid.

Ketegangan kembali terjadi di menit 85, saat salah seorang pemain Pro Duta Handsball. Kali ini  tidak disia-siakan oleh Kim Sang Duk untuk mengubah skor menjadi 3-2. Sayang hingga peluit panjang dibunyikan wasit, Persepar gagal menyamakan kedudukan. (abu/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Wenger Anggap Ibra Lebih Baik Ketimbang Ronaldo dan Messi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler