Diizinkan Pulang, Ria Irawan Harus Jalani Radiasi 10 Kali

Senin, 16 September 2019 – 09:04 WIB
Ria Irawan. Foto: dok.JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Aktris Ria Irawan yang sempat dirawat intensif karena kanker telah diizinkan pulang ke rumah oleh pihak Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta.

Kabar baik tersebut disampaikan langsung oleh kakak kandung Ria Irawan, Dewi Irawan lewat akun Instagram miliknya. Dewi mengucap terima kasih kepada dokter, perawat, dan pihak rumah sakit yang telah merawat Ria Irawan selama sepuluh hari terakhir.

BACA JUGA: Berjuang Sembuh dari Kanker, Ria Irawan: Jangan Berkata Kasar Sama Saya

"Dengan ini kami dari keluarga @riairawan menghaturkan terima kasih yang tak terhingga kepada seluruh tim dokter, tim perawat, tim security #RSCM. Juga mohon maaf bila ada kata-kata perlakuan Ria dan keluarga yang tidak berkenan di hati," ungkap Dewi.

Menurut Dewi, Ria Irawan diperbolehkan pulang sejak 13 September 2019 lalu. Ke depan adiknya itu bakal mejalani serangkaian pengobatan jalan serta radiologi.

BACA JUGA: Mari, Doakan Ria Irawan Agar Lekas Sembuh

"Tanggal 13 September setelah radiasi keempat, Jumat yang lalu, Ria diperbolehkan pulang. Mulai Senin (16/9) Ria berobat jalan tuk melanjutkan radiasi sampai 10 kali," ucap Dewi.

Seperti diketahui, Ria Irawan dirawat di RS Cipto Mangunkusumo, Jakarta, sejak 1 September 2019. Pemain film Madame X itu mengidap kanker endometrium atau kanker dinding rahim sejak 2014. Sel kanker tersebut kini telah menyebar ke otak dan paru-paru.

Ria Irawan telah menjalani beberapa tindakan medis selamat dirawat. Salah satunya yakni radioterapi, terapi radiasi di kepala selama beberapa kali. Ditambah kemoterapi paliatif untuk bagian tubuh seperti paru-paru dan sebagainya. (mg3/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler