Dikecam Karena Nyawer Biduan, Ini Tanggapan Ketua DPRD

Jumat, 11 Maret 2016 – 10:31 WIB
Ketua DPRD Kota Depok, Hendrik Tangke Allo (kanan) sedang membagikan saweran kepada penyanyi dangdut ternama, Anisa Bahar di Gedung DPRD Kota Depok, Rabu (9/3/2016). FOTO : Ferdian / Radar Bogor

jpnn.com - DEPOK - Ketua DPRD Kota Depok Hendrik Tangke Allo tak ambil pusing dengan banyaknya komentar miring mengenai aksinya nyawer pedangdut Annisa Bahar di acara perayaan Hari Musik Nasional beberapapa waktu lalu. Menurut politikus PDI Perjuangan ini, nyawer adalah bagian dari seni.

“Kalau ada yang mikir saya nyawer atau pejabat lainnya nyawer, lalu dianggap tidak etis. Artinya ada yang salah dipikirannya, perlu diluruskan pikirannya ,” ujar Hendrik sambil tertawa, Kamis (10/3).

BACA JUGA: Lihat Nih! Ketua DPRD Depok Asik Nyawer Annisa Bahar

Apalagi menurutnya, acara Hari Musik Nasional di gedung DPRD Depok diselenggarakan dalam semangat kebersamaan dan persahabatan. Menurutnya, dewan ingin menunjukkan kepedulian terhadap seni dan para pelakunya. “Yang penting kita semua berpikir positif saja,” kata Hendrik.

Dirinya mengungkapkan siap untuk merangkul semua seniman di Kota Belimbing ini. Mulai dari seniman modern sampai tradisional semua akan diperhatikan dewan. “Kami akan rangkul seluruh seniman di Depok, baik yang modern maupun yang tradisional,” tutupnya.

BACA JUGA: Gara-gara Pilgub PNS DKI Terancam Pecah

Seperti diberitakan, dalam acara perayaan Hari Musik Nasional di DPRD Depok, Rabu (9/3) lalu, pedangdut Annisa Bahar didaulat untuk tampil menghibur para anggota dewan. Di tengah penampilan pemilik goyang patah-patah itu, Hendrik naik ke pentas dan mulai asik berjoget.

Dia lalu mengeluarkan sejumlah uang pecahan Rp 100 ribu dan mulai membagikan uang tersebut lembar demi lembar kepada Anissa sambil terus bergoyang. Aksi Hendrik itu diikuti juga oleh rekan satu partainya, Ketua Fraksi PDIP DPRD Depok Hermanto. (bry/dil/jpnn)

BACA JUGA: Posal Mutiara Jamin Keamanan Perairan Jakarta

BACA ARTIKEL LAINNYA... Politikus Gerindra: Ahok Kalah, Percaya Sama Gue


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler