Dikritik Mou Soal Shaw, Van Gaal Enggan Menjawab di Media

Sabtu, 26 Juli 2014 – 20:15 WIB
Louis van Gaal. Foto: Getty Images

jpnn.com - ENGLISH Premier League (EPL) belum dimulai. Namun perang urat syaraf antara pelatih Manchester United (MU) Louis van Gaal dengan pelatih Chelsea, Jose Mourinho, sudah meninggi.

Terakhir, Jose Mourinho mengkritik pembelian Luke Shaw oleh MU yang dinilai pelatih berkebangsaan Portugal itu sebagai hal yang berlebihan. MoU menyatakan, jika Chelsea  membeli Shaw maka klub London Biru itu akan terganggu kestabilannya.

BACA JUGA: Aquilani Dikabarkan Segera Gabung New York City

MU memang membeli pemain usia 19 tahun itu dengan mahar yang mahal. Selain itu, MU diwajibkan untuk membayar gaji 100 ribu pound per pekan di United.

Van Gaal yang ditemui media di Sports Authority Field di Denver, bersikap dingin. Van Gaal menyatakan dirinya tidak akan menjawab pernyataan MoU secara terbuka di media.

BACA JUGA: Julio Cesar Balik Kucing ke QPR

Meski demikian, Van Gaal akan berani menjawabnya jika berdiskusi langsung dengan Mou. "Lebih baik mendiskusikannya dengan Jose Mourinho," ujar Van Gaal seperti dilansir The Guardian. (abu/jpnn)

BACA JUGA: Van Gaal Minta Pemain MU Berkomunikasi dengan Bahasa Inggris

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dengan Nada Bercanda, Wenger Harap Bisa Mainkan Henry


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler