Dikritik Nikita Mirzani soal Pilwalkot Tangsel, Marshel Widianto Merespons Begini

Rabu, 10 Juli 2024 – 13:32 WIB
Komika Marshel Widianto. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Komika Marshel Widianto menanggapi kritikan Nikita Mirzani soal pencalonannya sebagai Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

Adapun Marshel diusung Partai Gerindra berpasangan dengan Ahmad Riza Patria, untuk Pemilihan Wali Kota/wakil Wali Kota (Pilwalkot) Tangsel.

BACA JUGA: Marshel Widianto: Saya Siap Jadi Wakil Wali Kota Tangerang Selatan

Marshel Widianto tampaknya tidak tersinggung dengan kritikan pedas yang diutarakan oleh Nikita Mirzani dan Pandji Pragiwaksono.

"Saya justru berterima kasihlah, bukan cuma Kak Niki, tetapi Kak Panji yang bisa dibilang senior saya di stand up comedy," kata Marshel, kepada awak media di Jakarta, baru-baru ini.

BACA JUGA: Dipasangkan dengan Riza Patria, Marshel: Bisa Dibilang Ini Keberuntungan Buat Saya

Pesohor kelahiran 30 Mei 1996, itu menganggap krtikan tersebut sebagai pelecut menjadi sosok yang lebih baik.

"Kritikan itu bisa menjadi lebih baik dan jadi tamparan. Saya mengakui punya masa lalu yang buruk," tutur Marshel Widianto.

BACA JUGA: 3 Berita Artis Terheboh: Ayu Ting Ting Kembalikan Barang Seserahan, Tompi Geregetan

Terinspirasi pernyataan pengusaha asal Tiongkok, Jack Ma, Marshel mengatakan bahwa tidak semua orang memiliki pilihan yang salah.

"Hidup, ya, punya pilihan yang salah, tetapi kita bisa belajar dari kesalahan," kata Marshel.

Mengutip pernyataan Bill Gates, tokoh bisnis asal Amerika Serikat, Marshel mengatakan, bukan kesalahan kita terlahir miskin.

"Kalau sudah dewasa, mungkin di ambang kematian, masih miskin itu salah kita," ungkap Marshel.

Menurut Marshel, hal itu yang menjadi pembakar semangatnya untuk berubah dan memperbaiki diri.

"Setiap orang bisa jatuh, tetapi bagaimana orang itu bisa bangkit," beber Marshel Widianto. (jlo/jpnn)


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler