Dikta Wicaksono dan Band RIF Meriahkan Romansa Dua Belas

Jumat, 04 Oktober 2024 – 02:50 WIB
Dikta Wicaksono performance di Romansa Dua Belas. Foto: dok Lippo Kemang

jpnn.com, JAKARTA - Dikta Wicaksono, penyanyi yang banyak digandrungi generasi muda tampil membius penggemarnya dalam rangkaian acara HUT ke-12 Lippo Mall di Avenue of The Star pada 28 September lalu.

HUT Lippo Mall Kemang ini mengangkat tema  Romansa Dua Belas. Dikta membawakan 9 buah lagu yang berhasil memberikan sajian musik yang menarik dengan sesekali unjuk kebolehan dengan memainkan gitarnya.

BACA JUGA: Disaksikan Dikta dan Haruka, Oronamin C Luncurkan Karakter NAMI

Dalam event itu juga hadir group band legendaris era 90an /rif dengan lagu berjudul Radja yang popular dari salah satu album mereka.

Kehadiran group band /rif di Avenue of the Stars Lippo Mall Kemang membawa para penggemarnya bernostalgia kembali dengan lagu andalanya seperti Radja, Bunga, Jeany Anak Mami dan juga Loe Tu Ye.

BACA JUGA: Dikta Wicaksono Hengkang dari Grup Yovie & Nuno

Group band yang digawangi oleh Andi sebagai vokalis ini berhasil mempertahankan eksistensinya dalam bingkai musik harmoni rock & roll dan memberikan penampilan dengan aksi panggung yang menarik.

Di akhir acara /rif berhasil menarik pengunjung untuk berdiri dan bergoyang bersama melantunkan lagu yang dibawakan bersama penonton yang hadir.

BACA JUGA: Pemkab Bekasi & Lippo Cikarang Berkolaborasi Mendukung Konektivitas Wilayah

 “Sesuai janji kami bahwa kami akan menghadirkan 2 genre musik yang juga akan mewakili beberapa generasi. Kami memilih dua genre music pop dan juga rock dari dua generasi yaitu generasi milenial dan juga goup band yang lahir dan popular di era 90 an. Dikta dan /rif mewakili 2 generasi tersebut untuk memberikan hiburan yang berkualitas di tempat hang out yang memiliki kualitas untuk memberikan hiburan music yaitu Avenue of the Stars," ujar Dimas Aditya Kusuma selaku Mall Direktur Lippo Mall Kemang.

Menurutnya, Lippo Mall Kemang, Avenue of The Stars telah menjadi tempat ideal dan favorit masyarakat untuk hang out dengan sajian musik yang memiliki kualitas sesuai dengan lifestyle warga Jakarta.

"Ini sesuai dengan harapan kami bahwa Lippo Mall Kemang merupakan “Mallnya Anak Jaksel," ungkap Dimas. (flo/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler