Dilaporkan ke Polisi, Ayu Wisya Malah Menantang Doddy Sudrajat

Senin, 07 Maret 2022 – 22:37 WIB
Kuasa hukum keluarga Doddy Sudrajat, Djamaludin Koedoeboen, saat memberikan keterangan pada awak media, di Polres Metro Jakarta Pusat, Senin (7/3). Foto: Romaida/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Kuasa hukum keluarga Doddy Sudrajat, Djamaludin Koedoeboen mengungkapkan Ayu Wisya, masih tak memiliki iktikad baik untuk menemui kliennya.

Djamaludin mengatakan bahwa pihaknya telah mengirim tiga kali somasi untuk Ayu Wisya sebelum melapor ke polisi.

BACA JUGA: Jadi Korban Bully Netizen, Mayang Anak Doddy Sudrajat Bilang Begini

Namun, selebgram dengan jutaan pengikut di Instagram tersebut tak kunjung merespons.

"Mulai dari telepon atau bertemu, sampai sekarang belum ada iktikad baik," kata Djamaludin, saat ditemui di Polres Metro Jakarta Pusat, Senin (7/3).

BACA JUGA: Adik Vanessa Angel Diperiksa Polisi 2 Jam, Ini Kasusnya

Alih-alih datang meminta maaf, Ayu Wisya dituding justru makin bertingkah dan menantang Doddy Sudrajat.

"Yang bersangkutan justru menantang untuk melaporkan ke pihak yang berwajib. Tentu jelas langkah tersebut kami ambil," jelasnya.

BACA JUGA: Ibunda Blak-blakan Tak Restui Pernikahan Vicky dan Kalina, Alasannya Mengejutkan

Namun, belum lama ini, Ayu Wisya mengatakan ingin berkolaborasi dengan anak Doddy Sudrajat, Mayang.

Manajer Mayang, Irma Rachim lantas memberi tanggapan terkait tawaran Ayu Wisya.

Menurutnya, Ayu Wisya lebih baik bertemu Irma terlebih dahulu. Mengingat artis yang ditanganinya masih di bawah umur.

"Ketemu aku saja deh dulu, karena dia pengin ketemu sama Mayang sendiri," pungkas Irma.

Diketahui, sebelumnya Doddy Sudrajat melaporkan Ayu Wisya ke Polda Metro Jaya atas dugaan kasus pencemaran nama baik, Jumat (14/1), lalu.

Namun, laporan tersebut telah dilimpahkan ke Polres Metro Jakarta Pusat. Laporan ini ialah buntut dari video Ayu Wisya yang diduga menghina keluarga Doddy Sudrajat. (mcr31/jpnn)


Redaktur : Djainab Natalia Saroh
Reporter : Romaida

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler