Dimeriahkan Tulus, Konser Z-Project Drive In Ubah Jadwal

Senin, 05 Oktober 2020 – 21:12 WIB
Tulus di Istora Senayan, Jakarta pada Rabu (6/2) malam. Foto: Dedi Yondra/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Rangkaian pertunjukan musik, Z-Project Drive In Concert Serial harus mengalami perubahan jadwal akibat penerapan PSBB di kawasan Jakarta.

Acara yang rencana digelar pada awal Oktober 2020 itu terpaksa diundur hingga akhir Oktober atau November mendatang.

BACA JUGA: Tulus dan Erwin Gutawa Sukses Gelar Konser Orkestra di Rumah

"Memang rencananya Tulus (bintang tamu utama) akan tampil di tanggal 3 Oktober ini. Tapi terpaksa saya harus undur menjadi akhir Oktober atau awal November 2020," kata Tommy Pratama, pimpinan Original Production selaku promotor kepada jpnn.com, Senin (5/10).

Promotor Original Production berencana tetap melaksanakan konser Z-Project Drive In Concert Serial pada akhir Oktober 2020, di Museum Satria Mandala Jakarta.

BACA JUGA: Pulang dari Toko Hp Melintasi Kebun Karet, Sepi, Nafsu Ari Membuncah

Bintang tamu utama yang bakal dihadirkan pada edisi pertama ini yakni penyanyi kenamaan, Tulus.

Menurut Tommy, Z-Project Drive In Concert Serial merupakan rangkaian konser yang juga bergulir ke banyak kota di Indonesia.

BACA JUGA: Tegas, Cita Citata Menolak Tampil di Konser Musik Pilkada

Rencana dilaksanakan mulai Oktober atau awal November 2020 hingga 2021 mendatang, dengan puluhan penyanyi dan band kenamaan.

"Sehingga konsep peduli support Nafkah Para Pekerja Seni tetap akan berjalan,  peduli terhadap artis, atau band, vendor, supplier, buruh, kru, dan lainnya," ujarnya.

Z-Project Drive In Concert Serial bakal menghadirkan konsep hybrid show dengan gabungan antara offline drive in dan pertunjukan online.

Untuk konser offline drive in, terdapat pembatasan kendaraan yang berada di venue mulai dari 100 hingga 150 mobil.

Kegiatan diawali di 3 kota pertama yakni Museum Satria Mandala (Jakarta), Kiara Park Open Space or Lanud Husein Sastranegara (Bandung), dan Sam Pho Kong, Heritage Historical (Semarang).

Khusus untuk Jakarta sebagai serial pertama, Z-Project Drive In Concert mematok harga beragam.

Dengan ketentuan Rp 1,75 juta (VVIP), Rp 1,25 juta (VIP), Rp 1 juta (Gold), dan Rp 750 ribu (Silver) untuk satu mobil yang maksimal diisi 4 orang.

"Semoga semua ikhtiar project serial di atas dapat berjalan dengan baik, aman dan lancar, serta semua yang mendukung acara ini mendapat pemasukan nafkah kembali. Tentunya juga dukungan nyata dari para pihak ketiga, sponsor dan Kemenparekraf, Insyaallah," imbuh Tommy Pratama. (ded/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler