jpnn.com, JAKARTA - DJ Dinar Candy mengaku menyesal telah menolak cinta penyanyi dangdut Danang.
Hal tersebut disampaikan melalui akun miliknya di Instagram.
BACA JUGA: Celine Evangelista: Aku Pasrah
Dinar Candy mengunggah foto bersama dengan Danang dan beberapa rekan lainnya.
"Nyesal dahulu nolak @danang_official91," ungkap Dinar Candy, Selasa (29/6).
BACA JUGA: Jerinx SID: Semoga Semesta Lekas Memberi Kita...
Cewek 28 tahun itu lantas mengungkap alasannya kini menyesal menolak Danang.
Menurut Dinar Candy, setelah menolak Danang, dirinya justru berpacaran dengan pria yang mengecewakannya.
BACA JUGA: Nikita Mirzani: Saya Bukan Tersangka
"Habis itu dapat cowok enggak benar semua," ujarnya.
Dinar Candy beberapa kali menjalin hubungan dengan beberapa pria yang enggan disebutkan namanya.
Akan tetapi, Dinar Candy sampai saat ini belum menemukan pria yang serius ingin menikahinya. (ded/jpnn)
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra