Dinas Pendidikan Segera Kembalikan Anggaran tak Terserap

Senin, 01 Juli 2013 – 16:02 WIB
JAKARTA - Saat ini pemerintah provinsi (pemprov) DKI Jakarta saat ini tengah merancang APBD Perubahan (APBD-P) 2013. Karena itu seluruh satuan kerja diminta untuk mengkaji realisasi anggarannya dan mengembalikan yang tidak terserap.

Hal ini telah dilakukan oleh Dinas Pendidikan (Disdik) DKI Jakarta. Disdik DKI berencana mengembalikan sebagian anggarannya ke kas daerah dalam waktu dekat.

"Sampai saat ini sedang persiapkan. Misalnya, pembangunan rehab total salah satu SMP sebesar Rp 13 miliar, karena tahun lalu sudah direhab total oleh Sudin," ujar Kepala Dinas Pendidikan Taufik Yudi Mulyanto di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (1/7).

Taufik menjelaskan, anggaran tersebut akan dikembalikan paling lambat pertengahan bulan ini. Pasalnya, perubahan anggaran akan dibahas lebih lanjut dalam penyusunan APBD-P DKI 2013.

Sementara itu Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama mengatakan pengembalian anggaran tak terserap dilakukan oleh hampir seluruh dinas. Diantaranya Dinas Taman, Dinas Pekerjaan Umum dan Dinas Pemadam Kebakaran.

Anggaran ini, lanjutnya, akan segera dimasukkan dalam Anggaran Belanja Tambahan (ABT). Nantinya, dana ini akan dialihkan untuk kegiatan lain.

"Langsung ABT akan kita pakai. Enggak ada masalah," ucap Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) yang ditemui di Balai Kota.

Sekedar diketahui, anggaran pendidikan dalam APBD 2013 sebanyak Rp 13,3 triliun atau 26,6 persen. Anggaran terbesar dialokasikan untuk program Kartu Jakarta Pintar sebesar Rp 804 miliar. (dil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Berdandan Nyentrik, Jokowi Pikat Pengunjung Jakarnaval

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler