Carabao Cup

Dini Hari Nanti Ada Manchester City Vs Liverpool, Penting

Kamis, 22 Desember 2022 – 20:34 WIB
Ilustrasi undian 8 Besar Carabao Cup. Foto: efl

jpnn.com - LONDON - Duel Manchester City vs Liverpool di Etihad Stadium, Jumat (23/12) mulai jam dua nanti menjadi laga penting, sebab merupakan partai terakhir 16 Besar Carabao Cup (Piala Liga Inggris).

Pemenangnya sudah ditunggu tujuh klub yang sudah lebih dahulu mengantongi tiket perempat final.

BACA JUGA: Pep Guardiola Bongkar Biang Kerok Kekalahan Manchester City dari Liverpool

Undian perempat final Carabao Cup 2022-23 bakal diputar tak berapa lama setelah pertempuran City versus Liverpool tuntas.

Tujuh klub yang sudah menunggu City atau Liverpool di Top 8 Carabao Cup:

BACA JUGA: Legenda Liverpool Tuding Cristiano Ronaldo Caper

  • Manchester United
  • Nottingham Forest
  • Charlton Athletic
  • Leicester City
  • Newcastle United
  • Southampton
  • Wolverhampton Wanderers

Liverpool adalah juara bertahan Piala Liga.

Musim lalu The Reds mengalahkan Chelsea. Adu penalti 11-10.

BACA JUGA: Konon Apple Berminat Beli Manchester United, Wow... Harganya

Sebelumnya, dalam 120 menit kedua tim berbagi skor kacamata.

Itu merupakan gelar ke-9 Liverpool di Piala Liga, jumlah terbanyak sepanjang cerita EFL Cup.

Piala Liga disebut juga Carabao Cup, sesuai nama sponsor sejak musim 2017-18. (efl/jpnn)

Final Piala Liga dalam 10 Tahun Terakhir

  • 2021/22 Chelsea 0-0 Liverpool (a.p 10-11)
  • 2020/21 Manchester City 1-0 Tottenham Hotspur
  • 2019/20 Aston Villa 1-2 Manchester City
  • 2018/19 Chelsea 0-0 Manchester City (a.p 3-4)
  • 2017/18 Arsenal 0-3 Manchester City
  • 2016/17 Manchester United 3-2 Southampton
  • 2015/16 Liverpool 1-1 Manchester City (a.p 1-3)
  • 2014/15 Chelsea 2-0 Tottenham Hotspur
  • 2013/14 Manchester City 3-1 Sunderland
  • 2012/13 Bradford City 0-5 Swansea City

Di bawah ini hasil pertemuan di 16 Besar Carabao Cup 2022-23


livescore


Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler