jpnn.com - RAFFI Ahmad mengaku masih memikirkan tawaran untuk maju sebagai bakal calon wakil wali kota Tangerang Selatan pada Pilkada 2020.
"Aku sedang pikir-pikir," kata Raffi Ahmad di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Selasa (14/7).
BACA JUGA: Raffi Ahmad Akhirnya Bicara Tentang Ayu Ting Ting
Suami Nagita Slavina itu menyebut tidak mudah terjun ke ranah politik.
Apalagi, menurut Raffi, pemilihan wali kota dan wakil wali kota Tangerang Selatan pada Pilkada 2020 tidak lama lagi berlangsung.
BACA JUGA: Bertemu Jokowi, Raffi Ahmad Dapat Pesan Ini...
"Bukannya aku tidak mau, tapi pertanyaannya, aku siap atau enggak?," ujarnya.
"Pilkada kan sudah dekat. Akhir tahun ini. Dengan waktu mepet begitu, aku siap enggak mempersiapkan semuanya?," lanjutnya.
BACA JUGA: Setujukah Anda jika Raffi Ahmad jadi Calon Wawako Tangsel?
Raffi mendapat tawaran untuk maju sebagai bakal calon wakil wali kota Tangerang Selatan pada Pilkada 2020.
Tawaran tersebut datang dari anak Wakil Presiden Ma'ruf Amin, Siti Nur Azizah.
Raffi Ahmad belum memberi kepastian soal tawaran jadi wakil wali kota Tangerang Selatan pada Pilkada 2020.
Sambil memikirkan keputusan, presenter Okay Bos itu memilih untuk terus belajar tentang politik. (mg3/jpnn)
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra