"Apakah Seskab yang memerintahkan pembintangan atau memblokir, sama sekali tidak benar," kata Dipo saat rapat gabungan dengan Komisi I DPR, Menteri Pertahanan, Panglima TNI, Senin (10/12) malam.
Ia mengaku tidak pernah meminta secara tertulis kepada Menhan, Menkeu maupun BPKP untuk membintangi anggaran bagi Kemhan. Dia menegaskan, tidak ada keharusan bagi Menkeu memblokir anggaran Kemnhan.
"Semuanya bersifat rahasia. Mengapa? Karena saya masih menggunakan asas praduga tak bersalah," kata Dipo.(boy/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Panggil Saksi Korupsi Alquran, KPK Kembalikan Dokumen
Redaktur : Tim Redaksi