jpnn.com, JAKARTA - Aktor Weda akhirnya merilis single debutnya bertajuk To Die For di bawah label Semesta Musik Indonesia.
Pemilik nama asli Wedananda Mahawira Ciptawan itu menggandeng Rian D'Masiv dan Rayen Pono eks grup vokal Pasto.
BACA JUGA: Weda Nanda Nyanyikan Ost Film Musyrik
"Senang banget ditemani dua legend. Sampai sekarang masih nervous," kata Weda dalam jumpa pers virtual, Sabtu (21/8).
Rian D'Masiv lantas menceritakan awal perkenalannya dengan pemain film Mengejar Surga itu.
BACA JUGA: Laporan Rian DMasiv Soal Pencemaran Nama Baik Masih Mandek?
Dia mengatakan mengenal Weda saat penggarapan film Musyrik. Pemilik nama asli Rian Ekky Pradipta itu menjadi kameo dalam film tersebut.
“Dari ngobrol dan mendengar dia bernyanyi, saya melihat sesuatu yang unik. Dia punya jenis suara yang khas," ujar Rian.
BACA JUGA: 3 Berita Artis Terheboh: Ayu Ting Ting Laporkan Kartika, Luna Maya Segera Menikah?
Dia melihat sosok Weda sebagai penyanyi yang punya visi yang jelas dan tahu bahwa sosoknya akan seperti apa kelak.
"Dari referensi musik yang jelas sesuai dengan umurnya, dia tahu dan mampu memvisualkan dirinya bakal menjadi penyanyi seperti apa nantinya,” jelas Rian.
Vokalis band D'Masiv itu menulis lagu To Die For yang dibawakan Weda sebagai original soundtrack film Musyrik.
Lagu tersebut bercerita soal hubungan percintaan yang relate dengan apa yang dirasakan Weda sebagai remaja.
Bahkan lagu yang isinya berbahasa Indonesia ini diberikan ‘sentuhan’ sedikit di judul oleh Weda, menjadikan lagu ini punya nuansa kekinian.
Penggarapan single “To Die For” sendiri memakan waktu yang tidak terlalu lama. Dalam prosesnya, Rian pun mengenalkan Weda kepada Rayen Pono.
Rayen yang dikenal sebagai penyanyi sekaligus vocal coach Indonesian Idol ini didapuk menjadi arranger dan pengarah vokal Weda.
Kehadiran Rayen mendorong kemampuan bernyanyi Weda dengan mengajarkan berbagai teknik vokal. (jlo/jpnn)
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh