Dirut Jasa Marga Pernah Minta Diskon ke Dahlan

Selasa, 20 Maret 2012 – 18:30 WIB

JAKARTA - Langkah tegas Menteri BUMN Dahlan Iskan membuka gerbang Tol Senayan dari Semanggi ke arah Slipi dan menggratiskannya, bukanlah kekesalan yang datang tiba-tiba. Dahlan mengatakan sudah terlalu sering memberikan peringatan kepada jajaran Direksi perusahaan plat merah tersebut. Direktur Utama (Dirut) PT Jasa Marga Tbk Adityawarman, juga sudah pernah berjanji pada Dahlan untuk memperbaiki kinerja jajaran BUMN pengelola jalan tol itu demi mendongkrak pelayanan pada masyarakat.

Bahkan saat peringatan hari jadi Jasa Marga di Jakarta, Rabu (7/3) lalu, Adit -panggilan Adityawarman- pernah meminta "diskon" pada Dahlan. Yakni agar  antrian kendaraan boleh lebih dari 5, tapi kuran 10.

’’Karena ulang tahun (Jasa Marga), saya beri diskon, tetapi saya tetap minta agar antrean kendaraan di pintu tol tidak lebih dari lima kendaraan, jadi bukan 10 (kendaraan) ya Pak Dirut,’’ kata Dahlan saat itu.

Sebelumnya, Dahlan tetap meminta agar Jasa Marga mengusahakan antrean dipintu tol tak lebih dari lima mobil, meski kenyataannya target itu belum juga tercapai.

"Ini bukan marah yang mendadak. Sudah tiga bulan saya minta agar antrean masuk tol jangan sampai menjengkelkan. Hampir setiap minggu saya sms direksi Jasa Marga mengingatkan komitmen kepada masyarakat yang harus kita penuhi," tegas Dahlan yang saat dikonfirmasi JPNN tengah berada di Guangzhou, China.

Ketegasan Dahlan ini bukan tanpa alasan. Menurutnya, pelayanan tol mencerminkan pelayanan perusahaan plat merah tersebut kepada masyarakat pengguna tol yang sudah mau membayar. "Kalau melayani orang yang mau membayar saja tidak baik, bagaimana melayani masyarakat kecil yang tidak punya uang?" kata Dahlan.(afz/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kinerja Buruk, Komisi V Bakal Tolak Kenaikan Tarif Tol


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler