Disebut Kandidat Terkuat Ketum PSSI, Ini Reaksi Joko Driyono

Kamis, 16 April 2015 – 15:48 WIB

jpnn.com - SURABAYA- Joko Driyono disebut-sebut sebagai kandidat terkuat memenangi kongres PSSI di Surabaya, 18-19 April nanti. Pria asal Ngawi itu dianggap memiliki kemampuan oke untuk menduduki kursi Ketum PSSI.

Di atas kertas, Joko bakal bersaing ketat dengan La Nyalla Mattalitti. Namun, dengan pengalamannya mengelola Liga Indonesia dan masuk kepengurusan PSSI, Joko dianggap memiliki peluang besar.

BACA JUGA: Kalahkan Ronaldo, Djokovic Menangi Laureus Sports Awards

"Pilihan paling logis ya Joko Driyono. Dia pun sudah menegaskan untuk berubah ke arah lebih baik dan siap menata kembali sepak bola Indonesia. Pemerintah pun merestuinya," ujar sumber Jawa Pos (induk JPNN) di lingkungan PSSI.

Lalu, bagaimana reaksi Joko ketika disebut sebagai kandidat terkuat menduduki kursi PSSI? Pria yang kini menjabat sebagai Sekretaris Jenderal PSSI tersebut ternyata memilih merendah.

BACA JUGA: Ini yang Dilakukan PSSI untuk Hadapi SEA Games Singapura

“Nama-nama lainnya jauh lebih hebat. Saya ini kan hanya mengikuti angin. Terlalu dibesarkan kalau saya yang paling diunggulkan,” tegas pria yang juga menjabat sebagai CEO PT Liga Indonesia itu. (jawapos/jos/jpnn)

 

BACA JUGA: PSSI dan Polri Sebaiknya Tiru Cara Vietnam Berantas Match Fixing

 

         

BACA ARTIKEL LAINNYA... Fakta Mengagumkan Barca Usai Gulung PSG


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler