Disemprot Jerinx SID soal Covid-19, Tompi Bilang Begini

Kamis, 24 Juni 2021 – 18:38 WIB
Tompi saat ditemui di kliniknya kawasan Jakarta Selatan. Foto: Dedi Yondra/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Musikus Tompi menanggapi komentar pedas Jerinx SID terkait pernyataannya soal Covid-19.

Pemilik nama asli Teuku Adifitriah itu menyampaikan hal tersebut melalui akunnya di Instagram.

BACA JUGA: Jerinx SID Murka kepada Tompi

"Perlu berantem urusan Covid?" tulis Tompi sebagai video yang diunggahnya pada Kamis (24/6).

Dalam video itu, Tompi meminta Jerinx untuk menyudai pertikaian di media sosial gegara Covid-19.

BACA JUGA: Diminta Menikahi BCL, Jerinx SID Merespons Begini

Dia mengatakan bahwa pertikaian daring itu tidak menguntungkan bagi kedua belah pihak.

"Enggak ada gunanya, buat saya dan Anda. Cuma nyenengin ego doang," kata Tompi.

BACA JUGA: 3 Berita Artis Terheboh: Olla Ramlan Dikecewakan Nindy, Nikita Beri Pesan Menohok

Menurut pelantun Sedari Dulu, masalah tidak akan selesai dengan menantang kekuatan fisik untuk membuktikan kebenaran virus itu.

"Terus kalau lo mati, kita happy gitu? Enggak juga. Dokter enggak akan menantang orang untuk mati," tuturnya.

Jerinx sebelumnya mengunggah cuplikan podcast Deddy Corbuzier yang tayang 5 bulan lalu. 

Dalam video itu, Tompi mengatakan Jerinx hanya sesumbar akan datang menemui pasien Covid-19.

Hal itu memicu amarah Jerinx yang selama ini menyuarakan bahwa virus tersebut merupakan konspirasi.(jlo/jpnn)

 

Jangan Lewatkan Video Terbaru:


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler