Ditandu Keluar, Messi Gagal Samai Rekor Muller

Kamis, 06 Desember 2012 – 04:51 WIB
Lionel Messi. Foto: Getty Images
BARCELONA - Bintang Barcelona, Lionel Messi gagal memanfaatkan peluang menyamai rekor Gerd Muller sebagai pencetak gol terbanyak dalam satu tahun. Pada laga babak penyisihan Liga Champions Grup G melawan Benfica di Camp Nou, Kamis (6/12) dini hari WIB, penyerang mungil asal Argentina itu terpaksa ditandu keluar.

Leo -sapaan akrab Messi- mengalami cedera pada menit 84. Gangguan pada kakinya diperoleh setelah kontak dengan penjaga gawang Benfica, Artur. Usai melewati Artur dan memberikan umpan, Messi langsung terbaring di lapangan.

Messi hampir mencetak gol ke 85 tahun ini andai  Artur tidak tampil gemilang. Pergerakannya langsung dihadang Artur saat mendapatkan umpan lambung dari Pique.

Dengan cederanya Messi, Barca dipaksa hanya bermain 10 orang. Meski begitu, Benfica tidak mampu memanfaatkan kurangnya jumlah pemain Barca pada pertandingan yang berakhir 0-0. Si Kutu -julukan Messi- sendiri baru diturunkan pada menit 58. Ia masuk menggantikan Rafinha pemain lapis dua Barca. 

Pembukuan gol Messi saat ini sudah mencapai 84 gol dalam satu tahun. Sementara pencetak gol terbanyak dalam satu tahun masih dipegang legenda Jerman Gerd Muller yang menggila pada 1972. 

Jika Messi mengalami cedera cukup serius dan tidak mampu bermain di sisa bulan Desember ini, maka upayanya untuk  mengejar rekor Muller akan terhenti.  (awa/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Djohar Melunak, La Nyalla Memuji

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler