Ditangkap Bareng John Kei, Alba Fuad Ditahan Polisi

Disangka Menggunakan Narkoba

Senin, 20 Februari 2012 – 15:37 WIB

JAKARTA - Artis era 1990-an, Alba Fuad yang tertangkap saat bersama John Refra alias John Kei, kini resmi menjadi tahanan polisi. Alba Fuad disangka menggunakan narkoba.

‘’Kami tahan sejak Minggu karena yang bersangkutan terbukti positif menggunakan sabu,’’ ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombespol Rikwanto di Jakarta, Senin (20/2).

Sebelumnya AF ditangkap polisi di Hotel C'One, Pulo Mas, Jakarta Timur Jumat (17/2) lalu saat bersama John Kei. Menurut polisi, dalam penangkapan itu artis yang masih kerabat rocker gaek Ahmad Albar itu tengah tengah asyik mengonsumsi sabu. Dari lokasi penangkapan, polisi juga telah mengamankan sabu dan alat penghisapnya. Sementara dari penggeledahan atas rumah Alba Fuad di Jagakarsa, Jakarta Selatan, polisi menemukan bukti tambahan berupa sabu seberat setengah gram.

Diberitakan sebelumnya, aparat Polda Metro Jaya menangkap John Kei atas sangkaan keterlibatan tokoh pemuda asal Maluku itu  dalam kasus pembunuhan bos PT Sanex Steel Indonesia, Ayung alias Tan Harry Tantono. Ayung ditemukan tewas di salah satu kamar Hotel Swiss-Bellhotel di Sawah Besar, Jakarta Pusat.

John Kei diduga terlibat dalam pembunuhan itu, setelah polisi mendalami rekaman kamera pemantau (CCTV) hotel. Hanya saja saat penangkapan itu, polisi terpaksa melumpuhkan terpaksa John Kei dengan timah panas. (zul/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... PPATK Temukan 86.264 Transaksi Keuangan Mencurigakan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler