Ditetapkan Jadi Tersangka, Medina Zein Merespons Begini

Kamis, 06 Januari 2022 – 04:53 WIB
Medina Zein. Foto Instagram

jpnn.com, JAKARTA - Medina Zein telah ditetapkan menjadi tersangka atas kasus pencemaran nama baik, terhadap Marissya Icha.

Lalu apa tanggapan Medina Zein?

BACA JUGA: Takut Menatap Masa Depan, Gisel Lebih Pilih Balik ke Pelukan Gading Marten?

Wanita berhijab ini mengaku tak mempermasalahkan soal status hukumnya.

"Aku enggak masalah dan menghargai proses hukum," kata Medina Zein. 

BACA JUGA: Ivan Gunawan: Seru ada yang Bisa Disayang, Jadi yang Gila Bukan Hanya Saya

Medina juga sudah siap kalau ada panggilan pemeriksaan dirinya sebagai tersangka. 

"Aku akan menghadiri semuanya," ucap Medina.

BACA JUGA: Indadari Kritik Para Artis yang Memiliki Boneka Arwah, Tegas!

Sementara, Djamaludin kuasa hukum Medina Zein memastikan kliennya bakal taat hukum.

"Proses hukum ini tentu kami akan menghargai semuanya, biarkan berjalan. Yang pasti, kami akan pertanggungjawabkan itu, ya nanti kita lihat, dunia juga belum runtuh kok," sambung Djamaludin.

Laporan itu bermula dari Medina Zein yang diduga menjual tas branded palsu ke sejumlah figur Tanah Air, termasuk kepada Marissya Icha.

Merasa tas yang diterimanya tidak asli, dirinya meminta agar Medina mengembalikan uang yang sudah dia transfer.

Marissya Icha juga merasa mendapat pengancaman dan pencemaran nama baik dari Medina Zein.(chi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler