Ditinggal Guardiola, Barca Dilatih Tito Vilanova

Jumat, 27 April 2012 – 21:53 WIB

BARCELONA - Presiden Barcelona Sandro Rosell mengumumkan nama Tito Vilanova sebagai pelatih baru Barcelona. Pria kelahiran Catalonia, 17 September 1969  ini akan mengisi posisi lowong yang ditinggalkan Pep Guardioala akhir musim ini.

‘’Dalam konferensi pers untuk mengumumkan kepergian Pep Guardiola dari Barça, Presiden Sandro Rosell juga melaporkan bahwa Tito Vilanova akan menjadi pelatih Barca musim depan,’’ ujar pihak Barca dalam situs resminya, Jumat (27/4).

Tito sendiri bukan orang asing bagi Barça. Ia merupakan asiten pelatih bagi Guardiola sejak 2008 lalu. Tito pula yang membantu Guardiola membawa Barca memenangi banyak gelar.

Sebelum menjajal karir pelatih, pria dengan tinggi 178 centimeter ini memulai karir sebagai pesepakbola profesional di Barcelona B pada 1988-1990. Ia kemudian hengkang dari Camp Nou lantaran susah bersaing untuk masuk ke skuad utama.

Seperti diketahui sebelumnya, Guardiola telah menyatakan tidak akan melatih Messi dan kawan-kawan pada musim depan setelah gagal membawa klub kebanggaan masyarakat Catalan itu menembus final Liga Champions. Namun belum diketahui klub mana yang akan ditukanginya setelah hengkang dari Barca.(zul/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tontowi/Liliyana Buka Jalan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler