Ditjen Hubla Siapkan Tim Gerak Cepat

Minggu, 21 Juli 2013 – 16:57 WIB
JAKARTA - Direktorat Jenderal Perhubungan Laut (Hubla) akan membentuk tim gerak cepat (Quick Response) di setiap kantor. Seperti di kantor Kesyahbandaran Utama, Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP), Kantor Pelabuhan (Kanpel), Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan (UPP) dan Kantor Pangkalan Penjagaan Laut dan Pantai (PLP).

Hal itu dilakukan sebagai antisipasi penanganan musibah pelayaran pada masa Angkutan Laut Lebaran tahun 2013. Dirjen Laut Kementerian Perhubungan Bobby Mamahit menjelaskan, tim quick response ini memiliki tugas untuk memastikan kesiapan penanggulangan musibah pelayaran yang meliputi prosedur, personil, peralatan dan bahan.

"Tim ini juga dituntut untuk terus meningkatan kompetensi dan kapabilitasnya dalam menangani musibah pelayaran melalui keikutsertaan dalam latihan Search and Rescue (SAR), pemadaman kebakaran dan penanggulangan pencemaran di laut," papar Dirjen Laut Kementerian Perhubungan Bobby Mamahit melalui keterangan tertulisnya, Minggu (21/7).

Di samping itu, Bobby juga memerintahkan jajarannya untuk membentuk tim penulis cepat yang nantinya bertugas menyusun laporan saat terjadinya musibah pelayaran kepada Dirjen Hubla dan Direktur Kesatuan Penjagaan Laut dan Pantai (KPLP), serta membentuk tim dokumentasi dan peliputan yang bertugas untuk mengumpulkan data-data di lapangan dan melaporkan perkembangan terakhir secara berkala.

"Setiap jajaran juga harus membentuk posko penanganan musibah dan segera melakukan tindakan penanggulanggan musibah sesuai prosedur di pelabuhan serta melaporkan perkembangan penanganan musibah pelayaran secara berkala kepada Direktur Jenderal Perhubungan Laut," terang dia.

Dengan instruksi langkah-langkah itu, Bobby meyakini setidaknya dampak yang ditimbulkan jika ada musibah dapat diminimalisir, baik korban jiwa maupun harta benda. (chi/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Hary Tanoesoedibjo Lebih Berpengaruh Dibanding Wiranto

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler