Dito Mahendra Bakal Dijemput Paksa, Nikita Mirzani Berkomentar Begini

Sabtu, 08 April 2023 – 05:31 WIB
Nikita Mirzani. Foto: Instagram/nikitamirzanimawardi_172

jpnn.com, JAKARTA - Aktris Nikita Mirzani memberi komentar soal rencana pihak Bareskrim Polri melakukan jemput paksa terhadap Dito Mahendra.

Dia mengaku sangat mendukung langkah yang bakal dilakukan pihak kepolisian terhadap seterunya tersebut.

BACA JUGA: Nikita Mirzani Dilamar Antonio Dedola, Fitri Salhuteru: Jadi Istri yang Baik

"Bapak-bapak di Mabes Polri ini memang keren sekali, ini baru bravo kepolisian RI, tidak takut sama mafia receh kayak Dito," tulis Nikita Mirzani melalui akun miliknya di Instagram, Jumat (7/4).

Perempuan berusia 37 tahun itu mengapresiasi kinerja Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan jajaran dalam penanganan kasus kepemilikan senjata api ilegal.

BACA JUGA: Selamat! Nikita Mirzani Dilamar oleh Antonio Dedola

"Sehat terus Bapak Listyo Sigit Prabowo beserta jajarannya. Tenang saja pak, kalau ada yang macam-macam sama Pak Sigit, saya yang maju," sambung Nikita Mirzani.

BACA JUGA: Dito Mahendra Mangkir Panggilan Kedua, Bakal Dijemput Paksa KPK?

Diketahui, Direktorat Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri berencana melakukan jemput aksa terhadap Dito Mahendra.

Sebab, Dito Mahendra telah 2 kali mangkir dari jadwal pemeriksaan terkait kasus kepemilikan senjata api ilegal.

Adapun Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menemukan 15 senjata api saat menggeledah rumah Dito Mahendra di rumah Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Senin (13/3).

Penggeledahan tersebut merupakan pengembangan kasus suap mantan Sekretaris Mahkamah Agung RI Nurhadi.

KPK sebelumnya telah memeriksa Dito Mahendra sebagai saksi untuk mendalami dugaan pencucian uang yang dilakukan oleh Nurhadi. (ded/jpnn)


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler