Ditolak Ronaldo, Pemain Islandia Incar Jersey Rooney

Sabtu, 25 Juni 2016 – 05:15 WIB
Giliran kostum Rooney jadi incaran pemain Islandia. FOTO: AFP

jpnn.com - NICE - Sebuah kelakar menarik diungkap pemain Islandia, Elmar Bjarnason sebelum pertandingan melawan Inggris pada 16-besar Euro 2016. Dia mengaku ingin mengikuti jejak kapten tim, Aron Gunnarsson yang tertangkap kamera hendak bertukar kostum dengan Cristiano Ronaldo.

Akan tetapi, Gunnarsson ketika itu mendapat penolakan di atas lapangan pascalaga. Seakan tak kapok, Bjarnason kini mengincar jersey kapten Inggris, Wayne Rooney.

BACA JUGA: Kroasia Siap Buat Ronaldo Tak Berkutik

"Jika dia meminta untuk bertukar, saya akan memberikan kostum saya," ujar Bjarnason kepada Sport Delfi. Usut punya usut, dirinya merupakan salah satu pendukung klub yang diperkuat Wazza -sapaan Rooney, Manchester United.

BACA JUGA: Pelatih Swiss Malah Jagokan Polandia, Merendah Atau Strategi?

"Tentu saja dia merupakan pemain hebat dan bagian penting di timnas Inggris untuk beberapa tahun terakhir. Rooney belum menampilkan performa terbaik di sini dan semoga itu tak terjadi saat melawan kami," lanjutnya.

Meski tak diunggulkan, Bjarnason menyebut semua pihak yang meremehkan Islandia sebenarnya tengah membuat kesalahan. Dia menyatakan laga nanti ibarat pertarungan antara anjing chihuahua dengan badak, merujuk pada status debutan lawan tim unggulan. (feb/JPNN)

BACA JUGA: Kegagalan di Euro 2016 jadi Pelajaran untuk Ceska

BACA ARTIKEL LAINNYA... Chiellini Bicara Peluang Italia Terjangkit Demam Brexit


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler