Dituding Gunakan Sabu-sabu Saat Live TikTok 24 Jam, Caisar YKS Tak Tinggal Diam

Senin, 09 Mei 2022 – 13:13 WIB
Caisar Putra Aditya. Foto: Instagram/caisar_aditya

jpnn.com, JAKARTA - Komedian Caisar YKS mendadak menjadi perbincangan lantaran diduga menggunakan narkoba jenis sabu.

Sebab Caisar YKS mampu melakukan siaran langsung di akun TikTok pribadinya selama 24 jam nonstop.

BACA JUGA: Live TikTok 24 Jam, Caisar YKS Dituding Pakai Narkoba, BNN Turut Merespons Begini

Tak tinggal diam, Caisar pun akhirnya angkat suara soal rumor tersebut.

"Bukan dopping, dopping dalam arti apa nih? Dengan barang-barang haram? Itu enggak sih," ujar Caisar YKS melalui kanal Cumicumi di YouTube, dikutip Senin (9/5).

BACA JUGA: Gegara Menipu Uya Kuya, Medina Zein Didepak dari Jabatan Dirut Perusahaan Kosmetik Miliknya?

Pria 32 tahun ini mengatakan dirinya melakukan siaran langsung seperti itu demi mengisi waktu kosong.

Pemilik nama Caisar Putra Aditya itu pun membantah rumor dirinya menggunakan barang haram.

BACA JUGA: Medina Zein Dinilai Salah Cari Korban, Uya Kuya: Lu Tipu Gue, Gue Kontenin

"Saya live, ada sih kata-katanya yang ngomong BNN, BNN, begitu, kan? Tetapi klarifikasi, saya tidak menggunakan sesuatu apa pun," kata Caisar.

Selain mengisi waktu luang, dia melakukan siaran langsung itu demi menghibur masyarakat Indonesia.

Dia juga membantah melakukan siaran langsung selama 24 jam.

"Itu (tuduhan pakai narkoba) ngadi-ngadi, berlebihan. Intinya saya menghibur masyarakat. Enggak live 24 jam, yang ada saya sakit," ucap Caisar.

Menurutnya, dia akan beristirahat jika mulai merasa kelelahan. Sebab dia sadar bahwa kesehatannya jauh lebih penting.

"Sebenarnya enggak ada pakai dopping, saya mah istirahat saja, 2 jam, nanti saya ngelive lagi," kata Caisar YKS. (mcr7/jpnn)


Redaktur : Yessy Artada
Reporter : Firda Junita

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler