Dituding 'Mengemis' kepada Raffi Ahmad, Sarwendah Merespons Begini

Selasa, 15 Oktober 2024 – 21:08 WIB
Selebritas Sarwendah. Foto: Instagram/sarwendah29

jpnn.com, JAKARTA - Selebritas Sarwendah menjadi sorotan setelah bercanda meminta bantuan kepada Raffi Ahmad untuk mengisi perabotan di rumah barunya.

Candaan tersebut diungkapkan Sarwendah dalam sebuah video yang diunggah di akun Instagram @raffinagita1717, pada Minggu (13/10/2024), yang memicu berbagai reaksi dari warganet.

BACA JUGA: Ini Alasan Ruben Onsu Berikan Rumah Mewah untuk Sarwendah Setelah Bercerai

Dalam video tersebut, Sarwendah yang kini tinggal di rumah bergaya klasik dengan dominasi warna hitam dan putih, tampak bercanda dengan Raffi Ahmad.

Dia meminta Raffi untuk memberikan televisi dan kulkas guna melengkapi perabotan rumah yang masih tampak kosong di beberapa bagian.

BACA JUGA: Begini Respons Sarwendah Setelah Resmi Cerai dari Ruben Onsu

"A, isi dong yang di atas, TV sama kulkas," ujar Sarwendah, sambil tersenyum kepada Raffi Ahmad.

Tak hanya Sarwendah, Deswita Maharani yang ikut hadir dalam momen tersebut juga ikut menimpali candaan tersebut.

BACA JUGA: 3 Berita Artis Terheboh: Azizah Sindir Rachel Venyya, Salim Nauderer Mau Lapor Polisi

"Kasihan, Wendah sekarang kan single fighter yang harus kerja sendiri," tambah Deswita.

Namun, Raffi Ahmad, sambil tertawa, menanggapi candaan tersebut dengan mengatakan bahwa dia hanya akan menyumbangkan doa untuk Sarwendah.

Momen tersebut seharusnya ringan dan lucu, tetapi warganet justru menanggapinya dengan beragam komentar negatif, menuding Sarwendah sedang "mengemis" kepada Raffi Ahmad.

Beberapa warganet bahkan menyindir bahwa rumah mewah yang ditempati Sarwendah seharusnya lebih pantas dihuni oleh Ruben Onsu, mantan suaminya.

Menanggapi tudingan tersebut, Sarwendah pun memberikan klarifikasi melalui kolom komentar di unggahan video tersebut.

Dia meminta para warganet untuk lebih berhati-hati dalam menilai situasi dan tidak langsung berkomentar negatif tanpa memahami konteks percakapan yang sebenarnya.

"Buat yang komentar, mohon mengerti dahulu sebelum berkomentar," tulis Sarwendah, berusaha meluruskan situasi yang menurutnya hanyalah sekadar candaan biasa. (jlo/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler