jpnn.com, JAKARTA - Kalina Ocktaranny dibuat meradang membaca komentar-komentar netizen tentang dirinya. Komentar tak mengenakan tersebut ramai bermunculan pascakabar perceraiannya dengan suami ketiganya Insank Nasruddin, mencuat ke publik.
Banyak yang menyalahkan Kalina sebagai perempuan tak benar hingga harus kembali menyandang status janda untuk kali ketiga.
BACA JUGA: Soal Penyebab Kalina Ocktaranny dan Suami Ketiganya Cerai, Pengacara Bilang Begini
Bahkan ada yang menyebut Kalina sebagai pela**r. Komen tidak menyenangkan tersebut Kalina bagikan lewat akun Instagram miliknya.
“Emang tabiatnya pel***, susah buat berubah, nikah sah cerai, siri juga cerai,” tulis akun tersebut.
BACA JUGA: Diam-diam Reza Smash Sudah Bercerai?
Ibu dua anak itu juga sempat berbalas komentar dengan netizen tersebut.
“Kalau Anda ada masalah sama saya, kenapa enggak langsung temuin saya atau tanya alamat saya via DM, kita ketemu. Mau? Atau saya yang cari Anda?,” tegas mantan istri Deddy Corbuzier itu.
BACA JUGA: Ingin Suami Bekerja, Dewi Perssik: Kasih Aku Duit, Aa Harus Kerja
Kalina pun menegaskan, selama ini dia bekerja dengan keringat sendiri secara halal dan tidak seperti yang dituduhkan netizen tersebut.
“Mbak, saya cari uang halal dan tidak pernah jual diri. Alhamdulillah apa yang saya miliki semua hasil jerih payah saya. Halal! Malu sama hijabmu jika bahasamu lebih rendah dari pela**r itu sendiri mbak,” tegas Kalina.(chi/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
Redaktur & Reporter : Yessy