jpnn.com, JAKARTA - Agensi Gold Medalist membantah tuduhan memanfaatkan aktris Seo Yea Ji sebagai tameng untuk menutupi kesalahan perusahaan.
Tuduhan ini sebelumnya muncul dari seorang pelapor yang mengaku sebagai mantan pekerja di agensi tersebut.
BACA JUGA: Dihadiri Kim Soo Hyun, MIDO Rayakan 80 Tahun Koleksi Special Ocean Star
Pelapor menuduh Gold Medalist bekerja sama dengan media untuk menyebarkan informasi palsu tentang Seo Yea Ji demi melindungi citra perusahaan.
Namun, dalam pernyataan resminya pada Selasa (18/3), Gold Medalist menegaskan bahwa klaim tersebut tidak benar.
BACA JUGA: Kim Soo Hyun Perkenalkan MIDO Multifort TV Big Date S01E01
Sebelumnya, HoverLab mengklaim pada 17 Maret bahwa Gold Medalist berkonspirasi dengan media untuk mencemarkan nama baik Seo Yea Ji berdasarkan informan anonim.
"Klaim ini adalah pernyataan palsu yang disampaikan oleh informan anonim," ujar perwakilan Gold Medalist, dikutip dari Soompi.
BACA JUGA: 3 Berita Artis Terheboh: Mat Solar Meninggal, Riwayat Penyakitnya Diungkap
Agensi juga menyatakan bahwa manajer yang bertanggung jawab atas Seo Yea Ji saat itu, yang kini sudah keluar dari perusahaan, sangat terkejut dengan tuduhan tersebut. Gold Medalist pun meminta HoverLab berhenti menyebarkan informasi palsu.
Sebelumnya, Seo Yea Ji turut angkat bicara mengenai rumor yang menyeret namanya dalam skandal yang melibatkan aktor Kim Soo Hyun dan Gold Medalist.
Dia mengungkapkan rasa lelah dan frustasinya melalui komunitas penggemar daringnya.
Nama Seo Yea Ji ikut terseret karena statusnya sebagai mantan artis Gold Medalist dan lawan main Kim Soo Hyun dalam drama "It's Okay to Not Be Okay."
Hingga kini, agensi terus membantah tuduhan yang diarahkan kepada mereka. (jlo/antara/jpnn)
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh