BWF World Tour Finals 2020

Diwarnai Teriakan-Teriakan Keras, Lee So Hee/Shin Seung Chan Ukir Rekor Buat Korea

Minggu, 31 Januari 2021 – 15:13 WIB
Lee So Hee (kanan) dan Shin Seung Chan. Foto: Badminton Photo - @bwfmedia

jpnn.com, BANGKOK - Ganda putri Lee So Hee/Shin Seung Chan mengukir rekor manis buat Korea di ajang BWF World Tour Finals 2020.

Lee/Shin menjadi ganda putri pertama asal Negeri Ginseng yang menjadi juara di ajang 'tutup tahun' kalender BWF itu usai mengalahkan rekan senegaranya Kim So Yeong/Kong Hee Yong.

BACA JUGA: Lee So Hee/Shin Seung Chan Catat Final BWTF Kedua dalam Karier Mereka

Pada pertandingan di Impact Arena, Bangkok, Minggu (31/1) siang, Lee/Shin mengalahkan Kim/Kong dengan rubber game 15-21, 26-24, 21-19.

Statistik BWF merangkum, Lee/Shin menang setelah 92 menit.

BACA JUGA: Jadwal Final BWF World Tour Finals: Daddies Main di Partai Kedua

BACA JUGA: Cicil Utang, Daddies Masuk Final BWF World Tour Finals

Seperti biasa, setiap ganda putri papan atas ketemu, selalu menghadirkan duel yang diwarnai reli panjang menegangkan. Adu mental, uji kesabaran.

Perbedaannya, saat Lee/Shin (ranking 4 dunia) berjumpa Kim/Kong (ranking 6), teriakan kencang memekakkan telinga mewarnai pertandingan.

Kedua ganda Korea ini memang dikenal dengan teriakan yang keluar setelah di antara mereka mendapatkan poin.

Teriakannya keras banget, terutama Kong Hee Yong.

Kemenangan tadi membuat Lee/Shin unggul rekor atas Kim/Kong menjadi 4-2. (bwf/jpnn)


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler