DJ Captain Curtis Semringah Keliling 4 Benua Hingga Tampil Bareng Alan Walker

Kamis, 23 November 2023 – 11:17 WIB
DJ Captain Curtis. Foto: dok. pribadi

jpnn.com, JAKARTA - Disjoki (DJ) Captain Curtis membagikan ceritanya keliling 4 benua hingga tampil bareng The Cahinsmokers dan Alan Walker.

Pemilik nama asli Sebastian Chwoyka mengaku pernah tampil sepanggung dengan sejumlah musisi level Grammy Awards, seperti Alan Walker dan Marshmello.

BACA JUGA: Mega Avolia Rilis Lagu Kamu Pemain Aku Pelatih, Mewakili Wanita yang Sering Diselingkuhi

"Aku juga pernah berkolaborasi dengan The Chainsmokers," ujar DJ Captain Curtis, dalam keterangan tertulisnya, Kamis (23/11).

Adapun The Chainsmokers mendunia dengan banyak hit termasuk “Something Just Like This” hasil kolaborasi bareng Coldplay.

BACA JUGA: 10 Lagu Teratas di Indonesia Pada Pekan Ini

Saat ini, DJ Captain Curtis tengah mengerjakan banyak proyek musik. Mulai lagu, cover, dan beberapa remix.

"Saya juga sedang menggarap acara baru: Crewlife. Dengan visual baru, acara ini punya banyak kejutan lain," tuturnya.

BACA JUGA: 3 Berita Artis Terheboh: Ammar Zoni Sedih Banget, Lalu Lakukan Ini

Meski demikian, pesohor kelahiran Austria, 12 April 1995, ini merasa hatinya tetap berada di dunia disjoki yang membuat orang bersenang-senang dalam pesta.

"Bersama penonton yang bersenang-senang adalah perasaan terbaik di dunia. Ketika orang bersenang-senang, saya juga,” ungkapnya.

Menurut Captain Curtis, respons penggemar terhadap karya-karyanya sangat berarti untuk tetap berkarier di dunia hiburan.

"Selalu menyenangkan mendengar seseorang terhubung dengan musik saya dengan cara yang istimewa," kata dia.

Pada Juni 2023, pencinta hiking ini merilis single baru hasil kolaborasi dengan Italobrothers berjudul Rave Machine.

"Sebuah kehormatan berkolaborasi dengan teman-teman saya, Italobrothers. Saya senang akhirnya bisa mewujudkan lagu tersebut," bebernya. (jlo/jpnn)


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler