Djanur Akui Transisi Menyerang ke Bertahan Masih Buruk

Senin, 10 April 2017 – 19:24 WIB
Skuat Persib dalam satu sesi latihan. Foto: Radar Solo

jpnn.com, BANDUNG - Pelatih Persib Bandung Djadjang Nurdjaman mengakui masih harus menyelesaikan satu pekerjaan rumah sebelum mentas di Liga 1.

Dia menilai koordinasi lini pertahanan tim berjuluk Maung Bandung tersebut masih buruk dan butuh perhatian serius untuk dibenahi.

BACA JUGA: Essien Perkenalkan Jersey Baru Persib

Seperti terlihat pada pertandingan ujicoba melawan Bali United, Sabtu lalu.

Serangan balik cepat menjadi mimpi buruk bagi Persib ketika dipaksa kalah dari Bali.

BACA JUGA: Raphael Maitimo Anggap Golnya tak Penting

Masalah transisi dari menyerang ke bertahan pun menjadi bahan evaluasi.

Anak asuhnya masih sering telat turun saat serangan yang dirancang direbut lawan.

BACA JUGA: Mestinya Michael Essien Bisa Menahan Diri

Seperti dua gol Bali United memang lahir dari fast break ketika bek Persib ada di zona permainan lawan.

“Iya itu pekerjaan rumah kami, betul transisi kita cukup bermasalah tapi dalam situasi pertandingan pemain juga kadang suka lupa,” kata pelatih yang akrab disapa Djanur itu.

Sebenarnya Djanur sudah sering mewanti-wanti anak asuhnya untuk tidak bernafsu naik menyerang. Karena sudah bukan hal yang aneh saat tim tamu memasang skema counter attack.

Mereka selalu menumpuk pemain di belakang untuk memancing bek Persib naik dan melancarkan serangan cepat saat ada celah yang ditinggalkan.

“Sudah saya ingatkan dan bukan tidak mungkin semua tim yang datang ke Bandung akan memainkan gaya seperti itu, menunggu dulu kemudian counter attack,” ujar pelatih asal Majalengka tersebut.

Kini setiap tim sudah paham bahwa dengan materi pemain Persib yang bergelimang bintang, mereka akan memegang kendali permainan. Sehingga untuk menangkal itu, taktik permainan disiplin bisa menjadi solusi.

“Karena mereka tahu kita punya kualitas memainkan ball possession dan itu akan jadi evaluasi ke depan,” katanya. (pra)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Essien Bukan Jaminan, Persib Disikat Bali United


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler