Doa Chacha Frederica di Tahun Baru Islam

Selasa, 11 September 2018 – 18:16 WIB
Chacha Frederica. Foto: Instagram

jpnn.com, JAKARTA - Aktris Chacha Frederica ikut merayakan tahun baru 1440 Hijriah yang jatuh pada hari ini, Selasa (11/9). Dia menyampaikan sebuah harapan tentang kehidupan berbangsa untuk memasuki tahun baru ini.

Hal yang coba disoroti Chacha adalah tentang tahun politik. Dia berharap tahun ini membawa semangat yang baik bagi Indonesia yang bakal memasuki tahun politik lewat adanya pemilihan presiden.

BACA JUGA: Begini Cara Ustaz Solmed Rayakan Tahun Baru Islam

"Nah berbicara semangat tahun baru Islam, pas banget nih sebentar lagi kita akan pesta politik. InshaAllah pesta politik diwarnai dengan semangat menuju kebaikan ya, berpolitik dengan semangat atlit (semangat Asian Games 2018), suportif tanpa saling fitnah dan menjatuhkan," ungkap Chacha lewat akun Instagram miliknya beberapa jam yang lalu.

"Yang paling menarik generasi milenial nih, soalnya menjadi sorotan penting dalam politik saat ini, plus kemajuan bangsa berikutnya ada di tangan generasi milenial, bisa enggak ya generasi milenial ini membawa semangat tahun baru Islam (Hijrah, meninggalkan keburukan dan menuju kebaikan)," lanjutnya.

BACA JUGA: Sambut Tahun Baru Islam, Menpora Lepas Pawai Obor Kebangsaan

Pemain sinetron Bidadari itu berharap tahun baru ini membawa keberkahan. Terutama untuk kehidupan berbangsa dan bernegara.

"Semoga di tahun yang baru ini, membawa keberkahan dan diwarnai dengan segala keindahan dalam segala aspek kehidupan seindah dan seputih kaolin di Belitung ini," ujar Chaca yang tengah berlibur ke Belitung. (mg3/jpnn)

BACA JUGA: Masuk Tahun Baru Hijriah, Ini Seruan MUI

BACA ARTIKEL LAINNYA... Nikita Mirzani Berhijab, Chacha: Aku Tahu Kamu Orang Baik


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler