Dokter Boyke Sarankan Pria Berhenti Lakukan Ini Agar Anunya Tidak Menciut

Rabu, 29 September 2021 – 07:37 WIB
Dokter Boyke menyarankan pria berhenti lakukan ini agar anunya tidak menciut. Foto tangkapan layar YouTube Desta Natasha Family

jpnn.com, JAKARTA - Seksolog kondang dr Boyke Dian Nugraha SpOG MARS mengatakan bahwa anu pria bisa mengalami pengurangan ukurannya.

Menurut Boyke, hal tersebut bisa disebabkan karena rokok. Sebab, rokok mengandung kurang lebih 300 zat kimia yang bisa memengaruhi ukuran anu pria.

BACA JUGA: Dokter Boyke Sarankan Wanita Tak Mencukur Bulu Anu Sampai Gundul, Ini Alasannya

"Ini fakta karena 75 persen pasien saya adalah perokok," kata Dokter Boyke dikutip dari kanal Desta Natasha Family di YouTube, Selasa (28/9).

Pesohor kelahiran 14 Desember 1956 ini mengungkapkan pria jadi kurang percaya diri karena bentuk anunya mengecil.

BACA JUGA: Dokter Boyke Beber Ciri-ciri Bermain Cinta Tidak Sehat, Ternyata Efeknya Berbahaya

Dia pun menyarankan hal yang sama kepada pengguna vape, karena kandungannya lebih berbahaya dari rokok.

"Kandungan Vape itu sudah bermacam-macam, termasuk zat-zat kimia berbahaya," tutur Boyke.

BACA JUGA: Gairah Wanita di Ranjang Menurun, Dokter Boyke Sarankan Lakukan Ini

Pria asal Bandung, Jawa Barat itu mengungkapkan bahwa semua asap, baik dari rokok biasa maupun vape yang diisap akan meracuni pembuluh darah.

"Jika pembuluh darah terganggu, aliran darah tidak lancar maka anu pria akan loyo dan tidak bisa berdiri," bebernya.

Dia mengingatkan para pria agar mengurangi konsumsi rokok. Kemudian, makan makanan bergizi, rajin berolahraga, dan diet lemak. (esy/jpnn)


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler