Doni Monardo Sebut Protokol Covid-19 di Pilkada 2020 Cukup Baik

Rabu, 09 Desember 2020 – 17:30 WIB
Ketua Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Doni Monardo. Foto: Ricardo/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Doni Monardo menilai penerapan protokol kesehatan diterapkan cukup baik dalam Pilkada 2020 yang dilaksanakan serentak pada hari ini, Rabu (9/12).

Sejauh ini, kata Doni, pihaknya juga belum menerima adanya gangguan berarti dalam pencoblosan Pilkada 2020 yang sudah berjalan.

BACA JUGA: Pak Wali Kota Geram! Ada Nakes Positif Covid-19 Nekat Gelar Resepsi di Gedung

"Secara umum semuanya sudah cukup baik," kata Doni dalam konferensi pers virtual tentang penyelenggaraan Pilkada Serentak 2020, Rabu.

Dia juga mengapresiasi petugas TNI, Polri, Satpol PP, dan sukarelawan yang turut mengampanyekan protokol kesehatan 3M di lapangan.

BACA JUGA: Quick Count Masuk 96 Persen, Eri-Armuji Mengungguli Machfud-Mujiaman

Di samping itu, dia melihat ada sejumlah provinsi yang memiliki tingkat kepatuhan yang tinggi.

Namun, eks Danjen Kopassus itu menyadari ada sejumlah daerah juga yang tingkat kepatuhannya rendah.

BACA JUGA: Quick Count Pilkada 2020 Kota Depok, Idris-Imam Unggul Sementara 55,89 Persen

Doni memastikan pemerintah berupaya terus berkoordinasi dengan sejumlah pihak agar penyelenggaraan Pilkada 2020 mematuhi protokol Covid-19.

"Beberapa bulan yang lalu. Pak Menko berkoordinasi dengan KPU, Bawaslu, dan Kemendagri dan khususnya para gubernur, wali kota dan bupati yang daerahnya terlibat Pilkada," jelas Doni.

Sementara itu, Ketua Bidang Data dan Teknologi Informasi Satgas Penanganan Covid-19 Dewi Nur Aisyah menjabarkan daerah yang menyelenggarakan Pilkada Serentak 2020 berdasarkan zonasi.

Ada 29 kabupaten/kota berada di zona merah atau risiko penularan tinggi. Lalu, 220 kabupaten/kota berada di zona oranye atau penularan risiko sedang.

Kemudian sebanyak 56 kabupaten/kota di zona kuning atau penularan risiko rendah. Adapun 4 kabupaten/kota berstatus zona hijau atau nihil risiko penularan.(tan/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler