jpnn.com, JAKARTA - Jajaran DPD Golkar DKI Jakarta melakukan aksi sosial dengan memberikan bantuan kepada warga yang terdampak banjir.
Ketua DPD Golkar DKI Jakarta Achmed Zaki Iskandar mengunjungi beberapa titik banjir di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur, Minggu (21/2).
Ikut serta Ketua IIPG (Istri Pengurus Partai Golkar) Tri Hesti Yulianti dan beberapa kader partai berlambang beringin rindang itu.
BACA JUGA: 29 RT di DKI Jakarta Masih Terendam Banjir
Mereka memberikan bantuan berupa sembako, masker dan hand sanitizer yang diperlukan warga korban banjir do daerah Kampung Melayu, Pasar Minggu, Pancoran, dan Jatinegara.
"Kami langsung turun memberikan bantuan untuk mereka, karena bajirnya besar juga," kata Zaki.
BACA JUGA: Bermain di Saat Banjir, 2 Bocah Tewas Tenggelam di Danau RPTRA Kembangan Utara
Dalam kunjungannya ke beberapa titik lokasi banjir, Zaki juga berpesan kepada masyarakat ikut menjaga lingkungan dan memelihara kebersihan.
Zaki juga mengingatkan warga agar tetap waspada, mengingat potensi cuaca ekstrim dan hujan lebat masih ada dalam satu minggu ke depan.
BACA JUGA: Banjir di Tol Jakarta-Cikampek Surut, Simak Informasinya
Ditekankan juga mengenai pentingnya warga yang berada di pengungsian untuk tetap menjaga protokol kesehatan mengingat saat ini masih masa pandemic COVID-19. (esy/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi:
Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad