DPP Golkar Soal Desakan Munas Dipercepat: Jangan Terburu-buru

Rabu, 19 Juni 2019 – 18:47 WIB
Ketua DPP Golkar Ace Hasan Syadzily. Foto: Ace Hasan Syadzily. Foto: Elfany Kurniawan/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPP Partai Golkar (PG) Ace Hasan Syadzily, meminta kader-kader partai tidak buru-buru mendesak percepatan musyawarah nasional (munas).

Ace menjelaskan berdasar ketentuan anggaran dasar / anggaran dasar (AD/ART), munas digelar Desember 2019.

BACA JUGA: Golkar Sudah Lelah dengan Konflik Internal

"Jadi, kami minta jangan terburu-buru, ikuti aturan main dan (aturan main) itu ada di dalam AD/ART," kata Ace di gedung DPR, Jakarta, Rabu (19/6).

Menurut Ace, kalau terburu-buru dan menabrak aturan, maka nanti konsolidasi partainya menjadi terganggu. Karena itu, dia meminta semua kader partai berlambang pohon beringin itu tetap konsentrasi untuk menuntaskan agenda-agenda, baik itu di pusat dan daerah. "Agenda sangat penting," tegasnya.

BACA JUGA: Ketum AMPI: Airlangga dan Bamsoet Itu Dynamic Duo, Tidak Bisa Diadu Domba

BACA JUGA: Atep dkk Makin Mantap Tatap Laga Kontra Persis Solo

Dia mencontohkan misalnya sidang sengketa hasil pemilu di Mahkamah Konstitusi, penetapan pimpinan DPRD kabupaten/kota, dan provinsi yang baru. Bahkan di tingkat nasional juga ada penetapan pimpinan DPR, alat kelengkapan dewan dan lainnya.

BACA JUGA: Golkar Jatim Tolak Percepatan Munas: Airlangga sudah Berikan yang Terbaik untuk Partai

"Dari situ kemudian kita bicara munas," jelasnya.

Wakil ketua Komisi VIII DPR itu menjelaskan pada prinsipnya masih sangat terbuka bagi siapa pun yang ingin maju sebagai calon. "Banyaklah kader-kader Golkar yang bagus-bagus," ujarnya. "Prinsipnya pemilihan harus dilakukan secara terbuka dan demokratis," tambahnya. (boy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ace Peringatkan Kader Muda Golkar yang Ngotot Pengin Munas Dipercepat


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler