DPR Ngopi-Ngopi di Rumah Calon Kapolri

Rabu, 15 April 2015 – 15:55 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Komisi Hukum DPR bertamu ke rumah calon Kapolri Komjen Pol Badrodin Haiti, di Jalan M Kahfi I nomor 34 Jagakarsa, Jakarta Selatan, Rabu (15/4) siang.

Kedatangan komisi yang dipimpin Aziz Syamsudin itu merupakan silaturahmi yang dilakukan DPR rangkaian sebelum uji kepatutan dan kelayakan Badrodin menjadi orang nomor satu di Korps Bhayangkara. ”Untuk melihat keseharian beliau bagaimana. Keluarga beliau seperti apa. Karena pemimpin yang baik itu berawal dari rumah tangga," kata Kadiv Humas Polri Irjen Anton Charliyan di Mabes Polri, Rabu (15/4).

BACA JUGA: Ini Penampakan Rumah Calon Kapolri

"Nanti dilihat bagaimana anaknya, istrinya, karena seorang pemimpin bagi Polri adalah panutan," tambah mantan anak buah Komjen Pol Budi Gunawan di Lemdikpol itu.

Menurut dia, ini merupakan kunjungan biasa saja dan memang sudah dilakukan sejak dulu saat hendak pemilihan Kapolri. Aziz juga tak menampik kunjungan ini juga sinyal untuk memuluskan Komjen Badrodin menjadi Kapolri. "Saya kira demikian. Insyaallah,” katanya.

BACA JUGA: Dubes Arab Saudi Kaget Pagi-pagi Dipanggil Menlu Retno

Apalagi, tambah dia, DPR berjanji sebelum Konferensi Asia Afrika akan ada Kapolri baru. “Kami mengharapkan itu," tegasnya.

Karopenmas Polri Brigjen Polri Agus Rianto, menambahkan, dalam kunjungan itu DPR bakal berkomunikasi dengan keluarga Badrodin. "Untuk silaturahmi dan melihat keseharian calon Kapolri. Agendanya ngobrol dan ngopi-ngopi," katanya, Rabu (15/4).

BACA JUGA: Tebar Senyum, Calon Kapolri Terima Rombongan DPR

Menurut dia, kunjungan ini memang sudah menjadi tradisi. "Tradisinya memang begitu setiap calon Kapolri mendapat kunjungan dari DPR," tegas Agus. (boy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Narkoba Rp 1 M Dibungkus Kresek Hitam di Dalam Rutan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler