jpnn.com - JAYAPURA- Rekor jumlah gol terbanyak di ISC A sementara terpecahkan saat Persipura Jayapura mengalahkan Barito Putera 5-4 di Stadion Mandala, Jayapura, Senin (13/6) malam.
Mutiara Hitam sejatinya sempat unggul terlebih dulu via sepakan Yustinus Pae pada menit ketiga. Sepakannya dari luar kotak penalti, menghujam ke gawang Barito.
BACA JUGA: Tim Ini Yakin Bisa Berjaya di Kandang MU
Gol itu membuat Barito tampil kesetanan. Usaha menyamakan kedudukan akhirnya tiba setelah Luiz Junior mencetak gol menit ke-10.
Barito semakin percaya diri dan berhasil balik unggul pada menit ke-21, setelah Rizky Pora mencetak gol lewat sepakan terarahnya. Skor semakin lebar setelah Luis Junior mencetak gol keduanya menit ke-32.
BACA JUGA: Ternyata Ini Penyebab Persib Gagal Main di GBLA
Skor 1-3 untuk Laskar Antasari bertahan sampai laga babak pertama selesai.
Pada menit ke-51, Persipura yang berjuang keras untuk memperkecil ketertinggalan berhasil mencetak gol via Boaz Solossa.
BACA JUGA: Horeee... Tim Perahu Naga Indonesia Juara di Tiongkok
Gol itu membuat semangat tim tuan rumah semakin tinggi hingga akhirnya sukses menyamakan kedudukan pada menit ke-59, via Boaz.
Persipura rupanya terlalu cepat puas saat mampu menyamakan kedudukan. Kelengahan lini belakang mereka, mampu dimanfaatkan oleh Junior kembali, yang mencatatkan hattrick dan mengubah skor 3-4 pada menit ke-63.
Lima menit berselang, skor kembali berubah 4-4 setelah Ferinando Pahabol mencetak gol. Pemain mungil itu kemudian menjadi bintang kemenangan Persipura setelah kembali mencetak gol menit ke-87. Skor itu bertahan sampai peluit panjang ditiup. (dkk/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Persipura Optimistis, Barito Tumbang?
Redaktur : Tim Redaksi